Topcareer.id – Ada kabar baik nih buat kamu yang ingin berkuliah secara gratis, karena tahun ini Siam Cement Group (SCG) kembali membuka kesempatan beasiswa bagi para pelajar SMA/Sedarajat melalui program Sharing the Dream.
Adapun persyaratan yang harus dipenuhi antara lain:
- Merupakan siswa kelas X, XI dan XII
- Berdomisili di Jakarta, Tangerang Selatan, Karawang, Sukabumi, Bogor, dan Lebak pada tahun ajaran 2021/2022
- Memiliki nilai rata-rata rapor minimum 75 dari dua semester terakhir
- Tidak pernah terlibat tindak kriminal (penyalahgunaan narkotika dan miras, pemalsuan, pelecehan seksual dan tindakan asusila lainnya, tawuran, serta tindak kekerasan)
- Mengisi formulir dan memenuhi kelengkapan dokumen
- Mengikuti semua kegiatan yang akan diadakan oleh program Sharing the Dream
Pendaftaran program Sharing the Dream ini akan ditutup tanggal 9 Mei 2021. Jadi bagi kamu yang tertarik dan memenuhi kualifikasi, silahkan melakukan registrasi secara online melalui laman https://www.scg.com/id/sharingthedream/.
Nah, jika kamu benar-benar ingin mendapatkan beasiswa ini, jangan mengumpulkan aplikasi pendaftaran mendekati batas akhir pendaftaran ya.
Selain itu, pastikan kamu menyiapkan data yang diperlukan sebelum mengisi formulir online.
Baca juga : Hai Anak Osis, Ini Beasiswa untuk Kamu!
Data yang mungkin perlu kamu siapkan terlebih dahulu adalah nilai raport semester terakhir, data pekerjaan orang tua (pendapatan, alamat kantor orang tua), prestasi atau kegiatan lainnya dan menjawab esai paling sedikit 1.500 karakter.
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan tanyakan via email ke sharingthedream@ancorafoundation.org atau melalui WhatsApp di nomor 0812 9501 6513.
Diketahui, Sharing the Dream merupakan salah satu bentuk komitmen SCG untuk kemajuan Indonesia dalam bidang pendidikan dengan memberikan beasiswa kepada siswa/i berprestasi, yang memiliki sikap moral yang baik, dan passion untuk masa depan yang lebih baik.
Program ini telah diselenggarakan di Indonesia sejak tahun 2012 dengan total lebih dari 2.700 beasiswa yang telah diberikan kepada para siswa di Indonesia.
Mulai tahun 2018, SCG Sharing the Dream membuka kategori beasiswa untuk mahasiswa S1. Setiap tahunnya akan dipilih 10 mahasiswa terbaik yang telah lolos seleksi untuk memperoleh beasiswa SCG Sharing the Dream. Beasiswa untuk kategori ini, akan diberikan hingga para penerima beasiswa lulus perkuliahan atau paling lambat 4 tahun perkuliahan.
Selain di Indonesia, SCG Sharing the Dream juga diselenggarakan di lima negara ASEAN lainnya yaitu Thailand, Vietnam, Myanmar, Laos, dan Filipina. Total lebih dari 12.000 beasiswa diberikan pada siswa di ASEAN.**(Feb)