Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Film ‘A Quiet Place Part II’ Pecahkan Rekor Pandemi dengan Debut USD 48 Juta

A Quiet Place II

Topcareer.id – Setelah tahun yang brutal dan penutupan paksa bisnis bioskop, film box office Amerika akhirnya menunjukkan tanda-tanda kehidupan lagi.

Kerennya, ini sebagian besar berkat pemutaran film thriller pasca-apokaliptik John Krasinski “A Quiet Place Part II.”

Sekuel ini mengumpulkan USD 48 juta antara 28-30 Mei, melebihi ekspektasi dan memposting tangkapan tiga hari terbesar dari era pandemi.

Film Paramount Pictures yang saat ini diputar di 3.726 tempat ini harapannya menghasilkan USD 58 juta.

Penjualan tiket itu signifikan karena tidak jauh dari proyeksi film sebelum pandemi.

“A Quiet Place” yang pertama meraup keuntungan pembukaan hingga USD 50 juta pada tahun 2018, hasil yang sangat besar untuk sebuah film yang tidak didasarkan pada sequel yang sudah ada.

Baca juga: Oscar Pertimbangkan Penghargaan untuk Film Non-Bioskop

Keputusan studio untuk menahan sekuel lanjutannya sampai bioskop bisa buka kembali secara signifikan terbukti bijaksana.

“Ini adalah pembukaan yang luar biasa,” kata David A. Gross, yang menjalankan perusahaan konsultan film Franchise Entertainment Research.

“Ini jauh di atas rata-rata untuk sekuel horor.” Dia menambahkan bahwa “A Quiet Place Part II” bisa mencapai USD 60 juta jika semua bioskop AS buka kembali.

“Tetap saja,” kata Gross, “film ini akan menghasilkan banyak uang dan membawa nilai yang sangat besar untuk streaming.”

“A Quiet Place Part II,” menampilkan kembalinya Emily Blunt, Millicent Simmonds, dan Noah Jupe sebagai sebuah keluarga yang terpaksa untuk hidup dalam kesunyian. Film ini memiliki keuntungan untuk mendapatkan rilis teater eksklusif.

Setelah tayang, film ini akan pindah ke Paramount Plus, layanan streaming milik perusahaan induknya, ViacomCBS, dalam 45 hari.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply