Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Wednesday, April 24, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Pandemi Belum Berakhir, Kondisi Ekonomi Nelayan Justru Membaik

Topcareer.Id – Sebuah kabar baik muncul di tengah pandemi Covid-19. Kali ini datangnya dari para nelayan.

Menurut hasil survei yang dilakukan Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI), tingkat ekonomi nelayan dilaporkan membaik sepanjang tahun 2021.

Menurut survei tersebut, sebagian besar nelayan tradisional mengaku hasil tangkapan seluruhnya mampu terserap oleh pasar.

“Temuannya ekonomi nelayan kita di tahun 2021 ini sudah mulai membaik. Itu ditandai dengan normalisasi ekonomi nelayan yang terlihat dari peningkatan keterjualan hasil tangkapan,” ujar Ketua Umum KNTI Riza Damanik dalam pres rilis yang diterima Topcareer.Id, Rabu (7/7/2021).

Baca juga: Atasi Illegal Fishing, Ini 4 Langkah yang Bisa Diambil Pemerintah

Diketahui, Survei KNTI yang mengangkat tingkat keterjualan hasil tangkapan, menyasar 5.292 responden nelayan di 25 wilayah di Indonesia.

Waktu pengumpulan datanya sendiri berlangsung selama satu bulan sejak April hingga Mei 2021.

Hasilnya, dilaporkan bahwa 78,43 persen produksi tangkapan nelayan, seluruhnya terjual.

Riza menambahkan, survei tersebut merupakan lanjutan dari survei yang digelar tahun sebelumnya, untuk mengetahui kondisi ekonomi masyarakat khususnya nelayan, saat pandemi Covid-19 baru berlangsung.

Hasilnya saat itu, terjadi penurunan penjualan hasil tangkapan nelayan sebanyak 72 persen dibanding sebelum terjadi pandemi secara global.

Namun, kini posisi marketnya telah berangsur pulih. Ini adalah kabar baik bagi dunia perikanan.

“Jadi posisi market perikanan di dalam negeri hari ini sudah mulai pulih. Itu ditandai dengan 78 persen dari nelayan kita bisa menjual keseluruhan hasil tangkapan ikannya di pasar,” tambah Riza.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply