Topcareer.id – Kasus COVID-19 di Amerika Serikat (AS) naik sekitar 11% dibandingkan minggu sebelumnya, dan hampir seluruhnya adalah orang yang belum divaksinasi.
Para pejabat menyampaikannya pada Kamis (8/7) karena varian Delta yang sangat menular telah menjadi jenis COVID-19 yang dominan di sana.
Sekitar 93% kasus COVID-19 dalam beberapa hari terakhir telah terjadi di negara-negara dengan tingkat vaksinasi kurang dari 40%.
Hal ini disampaikan oleh direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS Rochelle Walensky pada konferensi pers.
Baca juga: Belajar Coding saat Pandemi, Ibu Ini Ciptakan Database Vaksinasi Covid-19
“Data awal dari beberapa bulan terakhir menunjukkan 99,5% kematian COVID-19 terjadi pada orang yang tidak divaksinasi,” kata Walensky.
“Penjelasan sederhananya, di daerah dengan cakupan vaksinasi rendah, angka kasus dan rawat inap meningkat.”
Indeks utama Wall Street jatuh pada hari Kamis (8/7) karena penyebaran varian Delta COVID-19 menimbulkan keraguan atas pemulihan ekonomi.**(Feb)