Topcareer.id – Boy band Korea Selatan BTS berencana untuk mengadakan konser langsung di Los Angeles pada November 2021 untuk pertama kalinya sejak pandemi virus corona dimulai.
Pandemi COVID-19 telah memaksa BTS untuk membatalkan tur global dan hanya bisa menggelar pertunjukan online, kata manajemen band, Selasa (29/9).
Konser yang bertajuk “Permission to Dance on Stage” akan berlangsung di SoFi Stadium Los Angeles 27-28 November dan 1-2 Desember, kata Bit Hit Music.
Acara tersebut akan menjadi pertunjukan live pertama grup dengan tujuh anggota itu sejak mereka menyelesaikan tur nya April 2019.
Baca juga: BTS Diundang Hadir di Markas Besar Perserikatan Bangsa-Bangsa
“Menyelenggarakan konser tatap muka di tengah COVID-19 tidaklah mudah,” kata Bit Hit Music.
“Kami dapat mengadakan konser di Amerika Serikat setelah mempertimbangkan peraturan dan keadaan kesehatan nasional dan regional.”
BTS mengatakan anggotanya telah divaksinasi penuh terhadap COVID-19, bahkan BTS telah menghadiri sebuah acara secara langsung di Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Nah, siapa yang excited dengan kabar ini? Penulis sampai bercucuran air mata lho saat menulis ini saking terharunya. Selamat datang kembali di panggung, BTS**(Feb)