Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Thursday, November 21, 2024
idtopcareer@gmail.com
Info Beasiswa

Tawaran Beasiswa di 39 Universitas di Indonesia, Siapa Mau?

Topcareer.id – Yayasan Baitul Mall (YBM) Bank Rakyat Indonesia (BRI) tidak hanya menghimpun dan mengelola dana zakat masyarakat saja, namun juga mengadakan program beasiswa melalui program YBM BRI Smart Scholarship.

Pasalnya beasiswa ini terbuka bagi mahasiswa semester 1 di 39 kampus mitra dari YBM BRI seperti:

  1. Universitas Syiah Kuala (USK)
  2. UIN AR Raniry
  3. Universitas Sumatera Utara (USU)
  4. Universitas Riau (UNRI)
  5. UIN Sultan Syarif Kasim (UIN SUSKA)
  6. Universitas Andalas (UNAND)
  7. Universitas Sriwijaya (UNSRI)
  8. UIN Raden Fatah
  9. Universitas Bengkulu (UNIB)
  10. Universitas Negeri Jakarta (UNJ)
  11. Universitas Indonesia (UI)
  12. Institut Pertanian Bogor (IPB)
  13. Universitas Tanjungpura (UNTAN)
  14. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA)
  15. Universitas Padjajaran (UNPAD)
  16. Institut Teknologi Bandung (ITB)
  17. Universitas Diponegoro (UNDIP)
  18. Universitas Negeri Semarang (UNNES)
  19. Universitas Gadjah Mada (UGM)
  20. Universitas Sebelas Maret (UNS)
  21. Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED)
  22. UIN Sunan Kalijaga (UIN SUKA)
  23. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
  24. Universitas Airlangga (UNAIR)
  25. Universitas Brawijaya (UB)
  26. Universitas Negeri Malang (UM)
  27. UIN Maulana Malik Ibrahim (UIN MALANG)
  28. Universitas Jember (UNEJ)
  29. Politeknik Negeri Jember (POLIJE)
  30. UIN Kiai Haji Achmad Siddiq
  31. Universitas Matraman (UNRAM)
  32. Universitas Lambung Mangkurat (ULM)
  33. UIN Antasari Banjarmasin
  34. Universitas Hasanuddin (UNHAS)
  35. UIN Aluddin Makasar
  36. Universitas Khairun (UNKHAIR)
  37. Universitas Negeri Gorontalo (UNG)
  38. Universitas Tadulako (UNTAD)
  39. IAIN Fattahul Muluk

Baca juga: Lowongan SPG Daerah Jakarta Barat

Adapun kriteria untuk mengikuti beasiswa ini antara lain:

  • Beragama Islam;
  • Merupakan Warga Negara Indonesia;
  • Merupakan mahasiswa/i aktif semester 1 dari Kampus Mitra;
  • Memiliki potensi akademik baik dan dorongan berprestasi tinggi;
  • Memiliki keterbatasan finansial;
  • Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain;
  • Hanya 1 awardee dalam 1 KK.

Sedangkan dokumen yang perlu dipersiapkan adalah:

  • Scan surat keterangan mahasiswa aktif/bukti Kartu Rencana Studi (KRS);
  • Scan Nilai Akhir Sekolah;
  • Scan Kartu Keluarga (KK) atau surat keterangan tentang susunan keluarga;
  • Scan surat keterangan penghasilan orangtua/wali atau Kartu Pengaman Sosial (KPS/BSM) atau SKTM yang dapat dibuktikan kebenarannya, yang dikeluarkan oleh Kepala Desa/Kepala Dusun/Instansi tempat orangtua bekerja/tokoh masyarakat;
  • Foto rumah;
  • Scan sertifikat/penghargaan (bila ada)

Pendaftaran YBM BRI Smart Scholarship ini sendiri ditutup tanggal 28 November 2021. Jadi bagi kamu yang berminat dan memenuhi kualifikasi di atas bisa langsung melakukan registrasi ke tautan ini. Selamat mencoba.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply