Topcareer.id – Hacker umumnya bekerja untuk mempelajari atau bahkan membobol sistem jaringan komputer milik perusahaan atau institusi.
Kebanyakan, profesi ini dilakukan oleh orang-orang di luar negeri terutama di negara maju.
Namun di era teknologi modern sekarang, Indonesia rupanya telah mendapat perhatian dunia dalam hal peretasan.
Banyak yang belum menyadari bahwa hacker Indonesia diam-diam memiliki keterampilan yang ciamik! Bahkan sampai ada yang mampu meretas satelit dan mengubah orbitnya.
Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini 5 hacker asal Indonesia dengan skill dewa dan tak kalah hebat dengan hacker kelas dunia lainnya.
Lanjutan dari bagian pertama artikel
5) Jim Geovedi
Jim telah menjadi legenda hacker di Indonesia dan masuk dalam daftar hacker paling berbahaya di dunia.
Ia pernah sukses mengubah arah orbit dua satelit milik Indonesia dan satu satelit milik Tiongkok, beberapa tahun silam.
Jim mengaku ia melakukannya hanya untuk memeriksa kondisi sistem keamanan satelit.
Tak berbeda dengan Yogi, keahliannya dalam dunia hacker Jim diperolehnya dari belajar secara otodidak.
Namanya sangat terhormat di kalangan hacker internasional atas skill gilanya itu.
Sekarang Jim memilih untuk hidup di London dan mendirikan perusahaan jasa sistem keamanan teknologi miliknya sendiri di sana.
6) 4prili666h05T
Bisa dibilang hacker yang satu ini masuk dalam kategori Grey Hat Hacker, karena identitasnya masih berada di wilayah abu-abu dan sulit untuk mengungkap identitasnya.
Ia merupakan pendiri salah satu tim hacker paling ditakuti di dunia, Phantomghost.
Tim hacker ini sering meretas website pemerintah untuk menyampaikan aspirasi masyarakat.
Salah satu dari sekian banyak aksi hacker yang membuat orang terkagum-kagum adalah ketika ia meretas lebih dari 2000 website milik Israel hanya dalam satu hari di tahun 2014.
Baca juga: Mengenal Tipe-tipe Hacker, Ada yang Baik dan Jahat
7) Xnuxer
Xnuxer juga salah satu hacker terhebat dari Indonesia. Dani Firmansyah Effendi adalah orang di balik topeng Xnuxer.
Dirinya terkenal karena pernah meretas situs web Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada April 2004.
Ia berhasil meretas server KPU melalui lubang keamanan situs web menggunakan Cross Site Scripting, dan injeksi SQL.
Saat berhasil meretasnya Xnuxer mengubah identitas 24 partai politik di website tersebut dan mengubah nama partai menjadi nama buah-buahan.
Akhirnya berhasil ditangkap oleh Unit Cyber Crime Polda Metro Jaya dan hanya menjalani hukuman beberapa bulan penjara.
Alasannya karena peretasan yang Xnuxer lakukan sama sekali tidak menunjukkan adanya bukti unsur politik.
8) Kang Onno
Onno W. Purbo merupakan pakar dunia IT asal Bandung yang memiliki latar belakang pendidikan Teknik Elektro lulusan tahun 1981.
Onno sendiri merupakan lulusan terbaik dan bisa melanjutkan pendidikannya di Kanada melalui beasiswa.
Ia menjadi seorang tokoh dan pakar di bidang teknologi informasi asal Indonesia.
Selain pakar, Onno juga dikenal sebagai penulis, pendidik, dan pembicara seminar. Sebagai aktivis Onno dikenal dalam upayanya memperjuangkan Linux.**(Feb)