TopCareerID

10 Kereta Tercepat Di Dunia 2022. China Mendominasi (Bagian 1)

Topcareer.id – Dalam hal kereta berkecepatan tinggi di dunia, China Railway memiliki kelasnya tersendiri.

Menurut Railway Gazette International, China telah melampaui semua pesaingnya dengan kereta tercepat yang mencapai rata-rata lebih dari 300 km/jam.

Sistem kereta api berkecepatan tinggi pertama di dunia yang terkenal sebagai kereta peluru dikembangkan di Jepang pada tahun 1964.

Sejak itu banyak negara telah mengembangkan kereta api berkecepatan tinggi untuk menghubungkan kota-kota besar.

Pada akhir 2018, China memiliki 29.000 km jaringan kereta api berkecepatan tinggi, terhitung 2/3 dari total dunia.

Berikut ini daftar top 10 kereta tercepat di dunia tahun 2022 yang dioperasikan secara komersial.

Bagian pertama dari artikel:

10) CRH2C dan CRH3C
Top speed: 350 km/jam
Negara: China
Operator: China Railway Corporation
Beroperasi sejak: 2008

Seri CRH2 menggunakan sistem multi-unit listrik berpenggerak AC yang terdistribusi daya yang menggunakan bodi profil berongga paduan aluminium.

Pada tahun 2007, CRH2A memenangkan hadiah pertama Penghargaan Sains dan Teknologi Kereta Api Nasional, sementara teknologi bogienya memenangkan hadiah pertama Kemajuan Sains dan Teknologi Nasional.

CRH3, di sisi lain, adalah platform Siemens Velaro yang berasal dari kereta api ICE-3 Jerman.

Multi-unit listrik CRH3C adalah kereta desentralisasi daya yang terdiri dari empat gerbong penumpang dan empat gerbong motor dilengkapi dengan dua unit penggerak.

Kedua kereta ini memiliki bodi kaku yang mengurangi kebisingan dan getaran, jendelanya dioptimalkan untuk kedap udara.

9) AVE
Top speed: 350 km/jam
Negara: Spanyol
Operator: Renfe
Beroperasi sejak: 2005

AVE (kependekan dari Alta Velocidad Española) adalah layanan kereta api berkecepatan tinggi yang dioperasikan oleh perusahaan kereta api nasional Spanyol, Renfe.

Kata ‘Alta Velocidad Española’ diterjemahkan menjadi ‘kecepatan tinggi Spanyol’, dan bentuk pendeknya ‘AVE’ berarti ‘burung’.

Kereta AVE dirancang untuk berjalan dengan kecepatan 310 km/jam, meskipun mampu mencapai kecepatan yang jauh lebih tinggi.
Varian barunya — Kelas 105 — adalah unit ganda elektrik tanpa artikulasi dengan traksi terdistribusi.

Bodyshell lengkap terbuat dari aluminium dan setiap gerbong memiliki satu bogie power,dengan motor listrik di kedua wheelset.

8) Seri Shinkansen E5 dan H5
Topspeed: 360 km/jam
Negara: Jepang
Operator: JR East dan JR Hokkaido
Beroperasi sejak: 2011 dan 2016

Shinkansen seri E5 dan H5 adalah kereta berkecepatan tinggi Jepang yang dilengkapi suspensi aktif elektrik.

Kereta seri E5 generasi baru dirancang agar lebih cepat dan lebih nyaman dari sebelumnya.

Memiliki hidung panjang yang memanjang hingga 15 meter ke depan, sistem pengereman canggih mampu mengurangi jarak berhenti, bahkan pada kecepatan tinggi.

Seri H5 menampilkan serangkaian peningkatan terhadap cuaca dingin, termasuk karet tahan lama untuk melindungi sambungan antar gerbong.

Bajak salju yang ditingkatkan pada unit utama, dan rangka bawah baja tahan karat untuk melindungi elektronik.

E5 memiliki strip merah muda sedangkan H5 memiliki strip bodyside lavender.

Perbedaan lainnya adalah E5 menggunakan lampu depan halogen biasa (berpendar keputihan) sedangkan seri H5 menggunakan lampu depan LED (berpendar kekuningan).

Jepang juga telah mulai menguji shinkansen tercepat baru yang mampu mencapai 400 km/jam, namun tidak akan beroperasi sebelum 2025.

Baca juga: Wow! Sekarang Kamu Bisa Naik Kereta Api dari Portugal ke Singapura

7) AGV 575
Top speed: 360 km/jam
Negara: Italia
Operator: Nuovo Trasporto Viaggiatori
Beroperasi sejak: 2012

AGV 575 (Automotrice Grande Vitesse) sistemnya multi-unit listrik berkecepatan tinggi yang diproduksi oleh Alstom.

Memiliki kompartemen interior yang besar, sistem HVAC, dan fasilitas seperti live TV dan internet onboard.

Kereta ini menggabungkan arsitektur gerbong artikulasi dengan motor magnet permanen sinkron dan sistem traksi terdistribusi.

Menggunakan paduan aluminium yang mengurangi berat keseluruhan gerbong sebesar 1.500 pon dibandingkan dengan menggunakan baja.

Sementara itu hidung lokomotif dilengkapi dengan unit penyerapan energi kinetik untuk memberikan perlindungan tabrakan.

6) Bombardier Zefiro 380
Top speed: 380 km/jam
Negara: China
Operator: China Railway Corporation
Beroperasi sejak: 2012

Zefiro adalah generasi baru kereta berkecepatan sangat tinggi yang dirancang oleh Bombardier Transportation.

Ini merupakan salah satu yang paling ekonomis dan ramah lingkungan, pertama kali diperkenalkan di Cina.

Sekarang Zefiro akan segera memasuki layanan di Italia.

Zefiro 380 dikemas dengan berbagai fitur menarik, termasuk interior yang luas dan estetis, desain aerodinamis yang menghemat 20% dari total energi.

Saat ini, total 85 trainset beroperasi di China. Mammpu menampung hingga 650 penumpang dalam 8 gerbong dan 1.336 penumpang dalam 16 gerbong.**(Feb)

Exit mobile version