TopCareerID

Cara Jitu Membuat Perusahaan Terkesan saat Wawancara Kerja

Interview. Dok/Howigotjob.com

Interview. Dok/Howigotjob.com

Topcareer.id – Seorang calon atasan yang telah mengundangmu untuk wawancara kerja jelas sudah terkesan dengan resume kamu.

Jadi, kamu harus berkonsentrasi pada hal-hal untuk memperkuat kesan pertama yang baik itu selama wawancara kerja.

Keseimbangan adalah kuncinya. Kamu ingin tampil percaya diri tetapi tidak sombong, tertarik tetapi tidak putus asa, dan ramah tapi tidak terlalu akrab.

Tampilkan diri secara profesional dan pastikan kamu hadir sebagai orang yang berpengetahuan dan cakap.

Bahkan jika kamu hanya mendapatkan kesempatan untuk wawancara melalui telepon, kamu masih dapat membuat calon atasan cukup terkesan.

Berikut ini tips jitu untuk membuat orang yang meawancaraimu terkesan.

Siapkan diri untuk wawancara
Kamu pasti bosan mendengar ini berkali-kali, tetapi ini tetap menjadi salah satu hal terpenting yang dapat kamu lakukan.

Tujuannya jelas, untuk memastikan kamu tampil sebagai kandidat yang layak selama wawancara kerja.

Teliti perusahaan dan apa yang dilakukannya.

Pastikan kamu memahami persyaratan spesifik pekerjaan dan mampu menjelaskan bagaimana kemampuan dan pengalamanmu akan cocok untuk memenuhi kebutuhan perusahaan.

Latih jawaban wawancara
Bekerjalah dengan seorang teman tepercaya untuk melatih jawaban kamu, atau berlatihlah di depan cermin.

Kamu ingin merasa cukup nyaman dengan jawabanmu sehingga tidak tersandung selama wawancara yang sebenarnya.

Ingat, berlatih boleh, namun jangan terlalu berlatih. Jangan sampai justru kamu tampil sebagai robot saat wawancara.

Kamu harus mampu fleksibel dan beradaptasi pada setiap pertanyaan dalam keadaan tertentu.

Hormati pewawancara
Datanglah tepat waktu, atau kalau bisa sedikit lebih awal. Bersikaplah ramah dan hormat kepada semua orang yang kamu temui.

Gunakan pakaian yang sesuai dengan budaya perusahaan. Tampillah bergaya dan menarik namun tidak berlebihan.

Sapa setiap pewawancara dengan senyuman
Pertahankan kontak mata yang stabil, dan jabat tangan yang kuat setiap pewawancara. Tetap tenang, dan fokus selama wawancara serta jaga diri jangan sampai gelisah.

Baca juga: Harus Bilang Apa Ketika Nggak Tahu Jawaban Pertanyaan Wawancara Kerja?

Jawab setiap pertanyaan dan juga ajukan pertanyaan
Jangan mengoceh terlalu lama atau memberikan detail yang tidak perlu, dan ajukan juga beberapa pertanyaan yang relevan kepada pewawancara.

Ini menandakan kepada pewawancara bahwa kamu telah melakukan penelitian dan telah memberikan beberapa pemikiranmu kepada perusahaan.

Ucapkan terima kasih kepada pewawancara atas waktunya sebelum pergi
Dalam dua hari setelah wawancara, tindak lanjuti dengan ucapan terima kasih atau kirim surat pribadi.

Selain memberi tahu bahwa kamu menghargai waktu dan pertimbangannya, catatan itu memberimu kesempatan untuk memperkuat satu atau dua poin penting dari wawancara.

Dengan demikian pewawancara akan lebih mengingatmu.

Exit mobile version