Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, September 13, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Komik Debut Pertama Wonder Woman Laku Terjual Seharga Rp 23,7 Miliar

Topcareer.id – Buku komik Wonder Woman pertama kali dirilis untuk memulai debutnya di DC Universe telah dilelang dan laku dengan harga yang fantastis.

Heritage Auctions, juru lelang barang koleksi multinasional di Dallas, AS menjual edisi kedelapan All Star Comics, dan seorang pembeli memenangkannya seharga $1,62 juta atau sekitarRp 23,7 miliar.

Komik yang diterbitkan pada tahun 1942 itu menerima penilaian 9,4 NM dari Certified Guaranty Company (CGC).

Ini berarti buku komik masih berada dalam kondisi “near mint” atau nyaris sempurna seperti baru.

Tiga puluh lima penggemar mengajukan tawaran pada buku komik tersebut sebelum tawaran pemenang diputuskan pada Kamis (16/6/2022).

Komik superhero antologi diterbitkan oleh National Allied Publications sebelum perusahaan berganti nama menjadi DC Comics pada tahun 1977.

National Allied Publications merilis 57 edisi All Star Comics antara tahun 1940 dan 1951.

Serial ini mengikuti Justice Society of America, grup superhero yang terdiri dari Hawkman, The Atom, Dr. Fate, The Spectre, The Sandman, Johnny Thunder, Dr. Midnite, dan Starman.

Baca juga: Mendorong Anak Membaca Komik Ternyata Baik, Ini Alasannya

Wonder Woman memulai debutnya di edisi kedelapan sebagai Putri Diana, seorang pahlawan wanita Amazon yang memiliki kelincahan dan kekuatan dari atlet pria terbaik serta pegulat terkuat.

Pengenalannya di buku komik mengatakan dia meninggalkan rumahnya di Paradise Island untuk berperang dalam Perang Dunia II.

Saat ini, Wonder Woman adalah salah satu karakter DC yang paling populer.

Dia telah ditampilkan dalam berbagai buku komik, kartun, video game, serial televisi, film dan merchandise.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply