Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, April 25, 2024
redaksi@topcareer.id
Profesional

Apple Cabut Mandat Masker untuk Sebagian Besar Pekerja di Perusahaan

Apple bukan lagi jadi perusahaan paling berharga di dunia.Ilustrasi: Fortune

Topcareer.id – Apple Inc mencabut mandatory pemakaian masker pada karyawan perusahaan di sebagian besar lokasi, The Verge melaporkan pada hari Senin (1/8) mengutip memo internal perusahaan.

Keputusan ini diambil justru saat infeksi COVID-19 di Amerika Serikat telah meningkat.

Subvarian BA.4 dan BA.5 dari varian Omicron dilaporkan menyumbang lebih dari 90% infeksi, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS.

Subvarian ini memiliki mutasi yang signifikan dari versi awal Omicron dan perlindungan dari vaksin berkurang seiring waktu.

Baca juga: Mau Lepas Masker di Tempat Umum? Perhatikan Dulu Beberapa Hal Ini

“Jangan ragu untuk terus memakai masker jika Anda merasa lebih nyaman melakukannya, juga tolong hormati keputusan setiap individu untuk memakai masker atau tidak.” Kata laporan tersebut.

Apple tidak segera menanggapi permintaan komentar dari media.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply