Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 20, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Harga Mie Instan Bakal Naik 3 Kali Lipat? Ini Jawaban Direktur Indofood

Topcareer.id – Apakah kamu sedang resah dengan isu bahwa harga mie instan akan naik hingga 3 kali lipat?

Tenang, menurut Direktur PT Indofood Sukses Makmur Tbk Franciscus (Franky) Welirang, kemungkinan hal itu tidak akan terjadi.

Menurut Franky, isu kenaikan harga mie instan hingga 3 kali lipat terbilang berlebihan. Apalagi saat ini, harga gandum internasional telah berada di level tertinggi.

Baca juga: Sejarah Singkat Indomie yang Kini Mendominasi Dunia

“Saya kira itu berlebihan terkait hal itu. Harga gandum sudah tertinggi hari ini, harga terigu juga sudah tertinggi,” ucap Franky, belum lama ini, seperti dikutip dari laman Detik.

Kalaupun naik, tambah Franky, tidak akan sampai 3 kali lipat, bahkan tidak akan menyentuh 100% dari harga sekarang. Jadi masyarakat tidak perlu khawatir secara berlebihan.

“Saya kira enggak perlu ditakut-takuti lah rakyat ya,” tegas Franky.

the authorFeby Ferdian

Leave a Reply