Kementerian Agama (Kemenag) sudah mengumumkan jumlah formasi CPNS 2024. Untuk tahun ini, terdapat 110.553 formasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN).
Berdasarkan keterangan tertulis di laman resminya, dikutip Rabu (5/6/2024), formasi CPNS 2024 jadi yang terbanyak dalam sejarah rekrutmen pegawai Kemenag.
Kementerian Agama menyiapkan 110.553 formasi Calon Aparatur Sipil Negara atau CASN yang terdiri atas CPNS sebanyak 20.772 formasi dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) terdiri dari 89.781 formasi. Formasi CPNS tersebut terdiri atas tenaga guru sebanyak 6.992 formasi, dan tenaga teknis sebanyak 13.780 formasi.
Selain itu, formasi PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) terdiri atas 19.437 formasi tenaga guru, 502 formasi tenaga kesehatan, dan 69.842 formasi tenaga teknis. Formasi tersebut ditempatkan pada wilayah pusat maupun daerah yang terbagi dalam 10.462 satuan kerja dan unit pelaksana (satker) Kementerian Agama.
Baca Juga: Kemenag Buka Rekrutmen 110.553 Formasi CASN
“Formasi untuk penempatan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, kita alokasikan sebanyak 10 persen dari total formasi CASN, juga 10 persen formasi digital talent sebagaimana arahan Presiden kepada para Menteri,” kata Kepala Biro Kepegawaian Kemenag Wawan Djunaedi lebih lanjut.
Selain itu diberlakukan juga formasi khusus untuk putra putri Papua, putra putri Papua Barat, dan putra putri Kalimantan Timur.
“Kementerian Agama adalah kementerian yang sangat besar dengan 10.462 Satuan Kerja yang tersebar di seluruh Indonesia,” kata Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Ali Ramdhani pada Rabu, 29 Mei 2024 lalu.
“Kementerian Agama juga kementerian yang ekstraordinari sehingga perlaksanaan tugas-tugas serta seluruh aparat juga harus ekstraordinari dalam memberikan pelayanan terbaik kepada umat,” imbuh Sekjen Kemenag.