TopCareer.id – Mulai Februari 2025, Kementerian Kesehatan Indonesia akan meluncurkan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) untuk seluruh masyarakat. Program ini bertujuan untuk mendeteksi dini masalah kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup.
Setiap kelompok usia akan mendapatkan jenis pemeriksaan yang berbeda, yang disesuaikan dengan kebutuhan atau prioritas kesehatan mereka. Kementerian Kesehatan sendiri saat ini tengah mempersiapkan pelaksanaan program tersebut.
Untuk ikut serta, masyarakat bisa mendaftar melalui aplikasi SATUSEHAT Mobile. Nantinya, pemeriksaan dijadwalkan pada hari ulang tahun atau paling lambat satu bulan setelahnya. Sementara, bagi anak sekolah, pemeriksaan digelar di tahun ajaran baru
Simak liputannya di video berikut ini: