Staff Bidang Safety, Health & Environment
- Minimal pendidikan S1/D.IV jurusan Kesehatan Masyarakat/ Keselamatan dan Kesehatan Kerja;
- Memiliki sertifikasi Ahli Keselamatan dan Kesehatan Kerja Konstruksi (AK3 Konstruksi);
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang SHE;
- Mampu melakukan Job Safety Analysis (JSA) atau Hazard Identification, Risk Assessment, and Control (HIRAC) untuk mengidentifikasi risiko dan memperkirakan biaya mitigasi;
- Memiliki pengetahuan dasar tentang proses konstruksi, seperti pekerjaan struktur, mekanikal, atau elektrikal;
- Mampu berkomunikasi dengan tim proyek, pekerja, dan pemangku kepentingan untuk menjelaskan kebutuhan SHE, serta memberikan pelatihan dasar K3; dan
- Mampu menghitung biaya untuk implementasi program K3 dan lingkungan.
Staff Bidang Humas & Protokoler
- Minimal pendidikan S1/D.IV jurusan Ilmu Komunikasi/Public Relations (Hubungan Masyarakat)/Manajemen;
- Diutamakan memiliki pengalaman dalam bidang Public Relations dan Protokoler minimal 2 tahun;
- Memiliki kemampuan membangun dan menjaga hubungan dengan pemangku kepentingan, seperti masyarakat sekitar proyek, instansi pemerintah, klien, dan media;
- Memiliki kemampuan mengorganisir acara resmi, seperti groundbreaking, peresmian proyek, kunjungan, atau rapat dengan instansi pemerintah, termasuk menyusun rundown, logistik, dan tata cara protokoler;
- Mahir menyusun siaran pers, laporan, presentasi, atau materi komunikasi untuk keperluan humas, seperti laporan CSR (Corporate Social Responsibility) atau publikasi Perusahaan;
- Memahami pengelolaan media sosial, pembuatan konten, atau strategi komunikasi digital untuk mempromosikan proyek atau menangani isu publik; dan
- Pemahaman dasar tentang proses konstruksi.
Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja Surveyor Pamapersada Nusantara September 2025
Staff Bidang Perawatan Jalan Rel dan Jembatan
- Minimal pendidikan S1/D.IV jurusan Teknik Sipil;
- Memiliki sertifikasi kompetensi kerja (SKK) Minimal level 7 (cth. Ahli Muda Bidang Keahlian Manajemen Konstruksi, Manajer Teknik Pembangunan Jalan Rel, dll);
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang jalan rel dan Jembatan;
- Memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam manajemen proyek;
- Menguasai Ms Office, Ms Projects, SAP/ETABS, dan Autocad;dan
- Mampu berkolaborasi, jujur, teliti, berintegritas dan bertanggung jawab.
Staff Bidang Marketing
- Minimal pendidikan S1 Semua Jurusan;
- Memiliki pengalaman di bidang marketing;
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang marketing;
- Memahami tren pasar, data pelanggan dan strategi pemasaran;
- Mampu membangun dan menjaga hubungan dengan pelanggan dan mitra;
- Inovatif dalam membuat strategi dan kampanye pemasaran; dan
- Memahami kebutuhan pelanggan dan memberikan solusi yang sesuai.
Pendaftaran bisa dilakukan melalui kaiproperti.id/karir. Perusahaan juga mengingatkan masyarakat agar waspada terhadap penipuan. Rekrutmen ini tidak memungut biaya apapun.