Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Info Beasiswa

Perkebunan Nusantara Group Buka Rekrutmen, Cek di Sini!

Topcareer.id – Perkebunan Nusantara Group kembali membuka kesempatan bagi putra-putri terbaik bangsa untuk bergabung dan mengembangkan karier.

Adapun posisi dan persyaratan khusus yang dibutuhkan perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang perkebunan tersebut, antara lain:

Asisten Bidang Keuangan (Kode:KEU)
Jurusan Administrasi Niaga, Akuntansi, Ekonomi Pembangunan, Manajemen, Manajemen Keuangan, dan Manajemen Pemasaran

Asisten Bidang Umum (Kode:UMU)
Jurusan Hukum, Ilmu Komunikasi, Manajemen SDM, Psikologi, dan Teknologi Informasi (Teknik Informatika/Sistem Informasi/Ilmu Komputer)

Asisten Bidang Tanaman (Kode:TAN)
Jurusan Agribisnis, Agronomi, Agroteknologi Budidaya Perkebunan, Budidaya Pertanian, Budidaya Tanaman, Hama Penyakit Tanaman, Ilmu Tanah, Kehutanan, Mekanisasi Pertanian, Pemuliaan Tanaman, Pertanian, Proteksi Tanaman, dan Teknologi Pertanian

Asisten Bidang Teknik/Pengolahan (Kode:TEK)
Jurusan Elektro, Elektro Arus Kuat, Fisika, Kimia, Lingkungan, Mekatronika, Mesin, Sipil, Teknik Industri, dan Teknologi Pengolahan Pertanian

Sedangkan persyaratan umumnya, adalah:

  • Warga Negara Indonesia
  • Lulusan D4/S1
  • Usia maksimal 28 tahun per 1 November 2020
  • Memiliki IPK minimal 2,75 (PTN) dan IPK 3,00 (PTS)
  • Sehat jasmani
  • Tidak menjadi anggota atau pengurus partai, atau terlibat partai politik
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja perusahaan

Nah, jika kamu tertarik dengan lowongan kerja di atas, silahkan melakukan pendaftaran dan mengunggah dokumen yang diperlukan secara online, melalui https://ppm-rekrutmen.com/ptpn/pendaftaran, sebelum 19 Juli 2020.

Editor: Feby Ferdian

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply