Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Sunday, November 24, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Kemnaker Akan Bahas Isu Ketenagakerjaan pada Pertemuan SLOM

Dok/Kemnaker

Topcareer.id – Kementerian Ketenagakerjaan se-ASEAN mendapat giliran untuk menjadi Tuan Rumah dan menjabat sebagai Ketua Senior Labour Officials Meeting (SLOM) untuk tahun 2020-2022.

Menurut Sekjen Kemnaker Anwar Sanusi, dalam pertemuan SLOM ini pihaknya akan membahas isu-isu ketenagakerjaan. Mulai dari pelindungan pekerja migran, komitmen bersama untuk menghentikan pekerja anak pada tahun 2025, maupun green policy (kebijakan ramah lingkungan).

“Kita juga membahas terkait Covid-19 dalam isu ketenagakerjaan. Termasuk menjelaskan apa yang sudah dilakukan pemerintah Indonesia dalam merespon dampak dari Covid-19 ini, di sektor ketenagakerjaan,” jelasnya melalui virtual meeting di Jakarta, Senin (26/10/2020).

Selain itu, pada kesempatan yang sama, Kepala Biro Kerja Sama Luar Negeri (KLN) Kemnaker Indah Anggoro Putri, berharap pertemuan ini ke depannya juga akan membawa kemajuan dan inisiatif baru di bidang ketenagakerjaan.

Khususnya untuk meningkatkan kompetensi dan produktivitas pekerja ASEAN, serta menyiapkan ketahanan dan ketangkasan pekerja dalam menghadapi ketidakpastian dan masa depan pekerjaan.

“Momentum SLOM ini harus kita manfaatkan sebaik-baiknya. Terutama kita mengusung tema, bukan hanya merespon pandemi Covid-19, melainkan merespon isu-isu kekinian. Misalnya hidup di era digital ekonomi, kita harus mempersiapkan tenaga kerja agar dapat beradaptasi dalam situasi tersebut,” pungkasnya.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply