Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Profesional

Awas! Hindari Pakaian-pakaian Ini saat Ngantor

Ilustrasi. (dok. CLEO Singapore)

Topcareer.id – Penampilan itu memang penting, apalagi saat pergi bekerja ke kantor. Tapi, itu bukan segalanya.

Orang akan menilai kamu berdasarkan penampilan dirimu. Oleh sebab itu janganlah berpenampilan terlalu berlebihan.

Sebaiknya dapatkan perhatian di tempat kerja karena kinerja kamu daripada penampilan ajaibmu.

Berikut ini 7 hal yang sebaiknya kamu hindari untuk kamu pakai di kantor.

1) Jangan Memakai Pakaian Kotor atau Kusut
Kamu harus selalu terlihat kompak dan rapi saat berangkat kerja. Pakaian kamu haruslah bersih dan tidak kusut.

Hindari memakai baju bernoda. Beberapa orang bahkan menyimpan baju ganti di kantor jika saat berangkat mengalami hal yang merusak pakaian.

Selain itu, rambut dan kuku kamu harus rapi dan bersih serta sepatu harus dalam kondisi baik.

Jika kamu terlihat tidak rapi, atasan dan rekan kerja akan menganggap kamu sebagai orang yang ceroboh dan tidak terlalu memperhatikan detail.

2) Jangan Mengenakan Pakaian Ketat atau Terbuka untuk Bekerja
Garis leher yang menjuntai, crop top yang memperlihatkan bagian perut, kain tipis, rok mini, dan gaun tidak cocok digunakan di tempat kerja.

Kemeja pria yang tidak dikancing seharusnya tidak sampai memamerkan bulu dadanya.

Saat kamu mengenakan pakaian terbuka, orang mungkin tidak menghargai profesionalisme kamu.

Kamu mungkin bisa memperdebatkan hal itu dan kamu mungkin tidak salah, tetapi sayangnya itu tidak akan mengubah persepsi negatif orang lain terhadap dirimu.

3) Jangan Memakai Pakaian Kerja Yang Terlalu Santai
Jika menurut kamu harus berdandan untuk bekerja setiap hari adalah hal yang menyebalkan, cobalah bekerja di tempat di mana pakaian kasual atau bisnis diperbolehkan.

Ketika pakaian kasual diperbolehkan, kamu harus mencari tahu apa artinya itu.

Bedakan antara kasual dan terlalu kasual. Pakaian robek meskipun dengan sepatu beda sebelah mungkin trendi, namun kurang cocok jika kamu bekerja di kantor yang tidak bergerak dalam bidang seni.

4) Jangan Memakai T-Shirts Dengan Tulisan Yang Menyinggung
Kamu mungkin tidak boleh mengenakan t-shirt untuk bekerja, tetapi jika kamu bekerja di tempat yang diperbolehkan, sebaiknya jangan memakai T-shirt dengan tulisan yang kasar atau menyinggung.

Beberapa gambar atau tulisan yang menyinggung pada T-shirt bahkan dapat dianggap sebagai pelecehan.

Baca juga: Awas! Jangan Bahas Hal-Hal Sensitif Ini di Kantor

5) Jangan Memakai Baju Klub Malam Untuk Bekerja
Jauhi kemeja yang tidak menutupi bahu, kulit, atau pakaian berkilauan kecuali kamu sedang pergi pesta. Simpan pakaian glamor itu untuk acara yang tepat.

6) Jangan Memakai Pakaian Yang Membuat Susah Bekerja
Jangan memakai pakaian yang mempersulit pekerjaan kamu. Stiletto setinggi empat inci memang indah di kaki kamu, tetapi jika itu membuatmu sulit bergerak cepat, simpan sajalah dulu untuk kesempatan lain.

Demikian juga, hindari mengenakan rok atau gaun yang terlalu ketat, karena bisa menjadi pengalih fokus rekan kerja pria.

7) Jangan Terlalu Banyak Memakai Parfum untuk Bekerja
Jangan biasakan mandi parfum saat akan masuk kantor, tidak perlu agar orang lain bisa mencium aroma wangi kamu sebelum mereka melihatmu datang.

Selain itu, banyak orang sangat sensitif terhadap wewangian. Gunakanlah parfum secukupnya.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply