Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Sunday, November 24, 2024
idtopcareer@gmail.com
Lifestyle

Ragam Jenis Kurma dari Berbagai Negara, Mana Favoritmu? (Bagian 3)

Topcareer.id – Buah kurma datang dalam beragam rasa dan bentuk, buah ini paling populer ketika memasuki bulan puasa Ramadan.

Ada beberapa hal umum yang semua jenis kurma memilikinya, yaitu rasa manis, kenyal, dan kaya akan mineral serta vitamin.

Tak hanya rasanya yang enak, banyak manfaat yang luar biasa untuk kesehatan dari buah ini.

Berbicara tentang manfaat kesehatannya, buah ini mengandung banyak mineral dan vitamin yang penting bagi tubuh.

Varietasnya berbeda-beda dari beberapa negara sehingga cukup sulit untuk membedakannya.

Berikut ini gambaran jenis-jenis buah kurma yang berasal dari berbagai negara agar kamu bisa membedakannya.

Bagian akhir dari artikel.

Baca juga: 8 Manfaat Hebat Makan Buah Kurma

Khudri
Khudri adalah salah satu varietas kurma yang memiliki serpihan seperti sisik di kulitnya.

Buahnya hadir dalam ragam ukuran kecil dan besar dengan warna coklat tua dan tidak banyak kerutan di atasnya.

Khudri asalnya dibudidayakan di Arab Saudi. Rasanya cukup manis, kenyal, dan tidak terlalu kering.

Zahidi
Zahidi berukuran sedang dan berbentuk oval, memiliki kulit coklat muda dengan daging bagian dalam yang tebal dan berwarna keemasan.

Jenis ini asalnya dari Irak Utara dan banyak dibudidayakan di sana.

Rasanya agak pedas dan seperti ada selai kacang serta beberapa campuran aprikot kering.

Safawi
Kurma Safawi berbentuk bulat dengan ukuran sedang. Warnanya ceri hitam gelap dengan sedikit cokelat di dalamnya.

Safawi tumbuh subur di Madinah, Arab Saudi. Rasa safawi lebih manis daripada kurma khudri.

Anbara
Anbara adalah yang terbesar dari semua buah kurma yang berasal dari Madinah yang terkenal.

Memiliki warna yang khas yakni kuning. Aasalnya dari wilayah Madinah di Arab Saudi.

Rasanya kering, lembut dan berdaging.

Kalmi
Ini juga merupakan salah satu varian kurma Safawi. Memiliki ukuran kecil dan silindris.

Warnanya hitam. Jenis ini berasal dari Oman tetapi dibudidayakan di Madinah.

Karakter rasanya seperti kurma biasa pada umumnya dengan rasa manis yang kaya.

Kurma Ajwa
Ajwa terkenal sebagai salah satu jenis kurma yang paling mewah, ukurannya kecil agak bulat dan kering.

Warnanya berkisar dari coklat tua hingga hitam pekat dengan kerutan putih.

Ajwa tumbuh secara eksklusif di Madinah di Kerajaan Arab Saudi.

Karakter rasanya manis namun tidak oversweet, dagingnya kering dan lembut.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply