Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Profesional

Hindari Kesalahan Ini saat Mulai Bisnis Online

Tidak membuat daftar pelanggan
Banyak orang yang menjalankan bisnis online gagal karena hal yang terlihat sepele ini. Bagimana bisa produk bisa terjual dengan mudah tanpa tahu siapa saja yang menyukai produk kita. Saat memulai bisnis online dan akun bisnis kamu, pasti ada yang memberi komentar atau pertanyaan, segera tulis mereka dalam list dan setelah itu kirimkan email penawaran yang menarik pada mereka.

Biarkan mereka yang menyukai produkmu. Setelah menerima email penawaran dari kamu mereka akan mempromosikannya lagi pada rekan atau kolega mereka.

Tidak menanggapi pertanyaan dan komentar
Jika kamu terlalu sibuk untuk mengerjakan hal lain dan mengabaikan pertanyaan dan komentar para pelanggan maupun calon pelanggan, bisa jadi mereka akan unsubscribe akun bisnis kamu dan tidak pernah membeli produk dari kamu lagi. Aktif menanggapi pertanyaan dan komentar dari followers dan pelangganmu sangat penting dalam membangun bisnis online.

Terburu-buru ingin berkembang
Dalam menjalani bisnis berjualan online, akan lebih baik jika di awal kamu berjualan di satu pasar tertentu. Jika ingin berkembang perhatikanlah trending pada pangsa pasar yang kamu ingin masuki. Jangan terburu-buru dari awal mulai usaha bisnis online kamu sudah langsung membabi buta menjual bermacam-macam produk yang mungkin sebagian besarnya tidak terlalu dibutuhkan oleh para calon pelangganmu.

Itulah beberapa kesalahan yang harus dihindari dalam memulai sebuah bisnis online. Segera perbaiki jika melakukan kesalahan di atas. Camkan pula, menjalankan bisnis online memerlukan waktu yang panjang, kesabaran, dan tekad yang kuat untuk meraih sukses.

Editor: Ade Irwansyah

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply