Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 19, 2024
redaksi@topcareer.id
Tips Karier

3 Langkah Mudah Membangun Brand yang Kuat

Topcareer.id – Menjalankan sebuah usaha bisnis entrepreneur bukan perkara mudah. Banyak hal yang harus dipertimbangkan. Mulai dari melakukan penelitian yang berkelanjutan untuk menentukan target pasar, mengatur keuangan untuk perputaran modal, hingga membangun sebuah brand.

Membangun sebuah brand yang kuat sangat diperlukan supaya produk bisa dengan mudah diingat oleh customer dan penjualannya jadi lebih lancar.

Tidak perlu bingung dalam membangun sebuah brand. Pastikan kamu sudah memiliki tim yang tepat, visi dan misi yang jelas, lalu tinggal kamu diskusikan mengenai brand usaha kamu.

Mengutip fleurironline.com Rabu (28/08/2019) berikut ini ada beberapa langkah yang bisa coba kamu ambil untuk membangun sebuah brand bagi usaha kamu.

Kisah usaha yang jelas

Kisah yang kamu alami dalam membangun sebuah usaha adalah kepribadian dari brand yang akan kamu bangun. Kamu mungkin merasa belum punya sejarah apa-apa untuk diceritakan dalam memulai bisnis entrepreneur ini, tapi kamu bisa coba pikirkan alasan untuk membangun usaha ini. Hal itu bisa dijadikan sebuah kisah yang akan menjadi tema dari brand usahamu.

Tegaskan perbedaan brand

Cari tahu apa yang membuat brand kamu berbeda. Cara ini bisa meningkatkan visibilitas brand kamu di pasaran luas.

Buat pesan yang jelas

Ciptakan pesan yang jelas dari brand yang kamu miliki, dan pastikan terintegrasi dengan seluruh media sosial sehingga pesannya bisa tersampaikan ke semua audiens kamu. Ingat, dalam membangun sebuah brand, kamu perlu tahu dulu siapa saja audiens kamu supaya kontennya bisa tepat sasaran dan mudah diterima.

Langkah-langkah di atas bisa kamu lakukan sebagai pondasi awal dalam membangun sebuah brand. Jika nanti brand telah kuat, maka pelanggan pun akan berdatangan,

Editor: Feby Ferdian

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply