Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 27, 2024
redaksi@topcareer.id
Profesional

Saat Bos Punya Karyawan Favorit, dan Kamu Bukan Sosok Itu

Katanya juga, walau kelihatannya atasan kamu punya karyawan favorit, mungkin ada alasan objektif di balik itu. “Favoritisme sulit dibuktikan,” kata Cafasso.

“Kebanyakan kita sering lihat ada karyawan yang difavoritkan bos, padahal nyatanya ia memang kompeten melakukan tugasnya. Atau ia sendiri yang semula mengajukan diri minta diberi proyek atau tugas. Kita bertanggung jawab pada jalan karier kita.”

Ia menambahkan, “Jika kamu melihat rekan kerja dapat penugasan lebih banyak dari bos, tanya si bos bisakah kamu mendapatkan proyek seperti rekan kerja itu.”

Bila kamu bukan karyawan favorit

Namun, sebaiknya pula tak gegabah. “Coba pikir ulang, ‘Bila Amir dan Susi diberi tugas yang seperti itu, apa orang dengan kemampuan seperti saya bakal bisa mengerjakan tugas serupa?'” kata Tara A. Goodfellow, Athena Educational Concultants Inc, perusahaan pengembangan karier, mengingatkan.

“Seringkali, yang dilakukan bos berdasar kebiasaan saja.” Mungkin yang tak diperhatikan bos karena ia terlalu pendiam, sedang kawannya memang luwes ke sana-ke mari.

Kendati begitu, bila memang faktanya favoritisme terjadi di kantor kamu dan membuatmu terancam tak berkembang, kamu berhak memikirkan mencari tempat baru. Di tempat baru itu bakat dan kemampuanmu mungkin akan lebih dihargai. Sekali lagi, kamu yang menentukan jalan kariermu.*

Editor: Feby Ferdian

the authorAde Irwansyah

Leave a Reply