Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, March 29, 2024
redaksi@topcareer.id
Tips Karier

Menolak Perintah Bos? Boleh Saja. Tapi Ketahui Saatnya

Topcareer.id – Menghadapi bos yang banyak maunya tentu bukan perkara mudah. Kebanyakan karyawan bermain aman dengan selalu menjadi “yes man” bagi si bos. Mereka tidak memikirkan apa efeknya bagi diri mereka sendiri.

Memang menurut kemauan atasan merupakan hal baik, tetapi ada saat-saat kamu harus berani mengatakan “tidak” kepada bos. Terutama jika tugas yang dibebankan cukup mengganggu kinerjamu untuk menyelesaikan pekerjaan prioritas.

Ingat, terlepas dari seberapa penting kamu membutuhkan pekerjaan, kamu harus tahu di mana harus bersikap tegas untuk menolak permintaan bos. Dikutip dari Verywellmind.com, Rabu (02/10/2019), berikut ini ada lima kesempatan ketika kamu harus berani mengatakan “tidak” pada bos.

Katakan tidak saat boss melecehkan atau merendahkan mu
Intimidasi di tempat kerja merupakan masalah serius. Jangan pernah menerima pelecehan karier, pelecehan seksual, atau intimidasi sebagai status quo. Tidak peduli seberapa besar kamu membutuhkan pekerjaan, jangan mengorbankan kesehatan mental atau fisikmu dengan membiarkan diri menjadi korban.

Katakan tidak saat bos memintamu untuk menindas orang lain
Beberapa bos menciptakan suasana di mana intimidasi di tempat kerja menjadi sebuah norma. Para bos lebih menghargai karyawan yang berani menginjak orang lain untuk mencapai puncak dan mengabaikan metode mereka untuk sampai ke puncak. Akibatnya karyawan jadi percaya bahwa untuk berhasil di perusahaan mereka harus mau menikam orang lain yang menghalangi mereka. Jika kamu menemukan kegiatan ini di tempat kerjamu, sebaiknya kamu tidak hanya harus menolak untuk berpartisipasi, tetapi juga membela orang-orang yang dilecehkan.

Katakan tidak saat bos memerintahkanmu untuk melanggar hukum
Ketika kamu diminta oleh bos untuk melanggar hukum, ini menempatkanmu dalam situasi serba kalah. Dan ke mana pun kamu menghindar, jalanmu tidak akan mudah. Berpartisipasi dalam kegiatan ilegal merusak reputasimu dan membuatmu mencari pekerjaan di masa depan akan sulit. tetapi kamu tidak usah takut untuk menolak, pengacara bisa membela karena kamu sudah menolak menjalankan kegiatan melanggar hukum.

Katakan tidak saat kamu diminta melakukan hal tidak etis
Lakukan percakapan dengan bos tentang hal ini. Tetapi hindari membuat tuduhan atau bereaksi berlebihan. Ingat, bos kamu mungkin tidak menyadari bahwa permintaannya tidak etis. Pastikan kamu tidak menyerah untuk menolaknya, karena itu akan berdampak negatif pada reputasimu. tetap hormati atasanmu sambil kamu tetap menolaknya dengan diplomatis.

Katakan tidak saat kamu diminta melakukan hal tidak masuk akal
Setiap orang terkadang harus bekerja lembur. Namun beberapa bos ada yang tidak masuk akal dan membawa ke level lebih ekstrem. Misalnya, mereka mengharuskan karyawan menghabiskan waktu untuk tugas tidak penting dengan mengorbankan waktu keluarga. Atau, mereka mungkin menuntut karyawan mengorbankan akhir pekan dan waktu liburan untuk menunjukkan komitmen pada perusahaan. Miliki sikap tegas untuk menolak tuntutan tidak realistis ini. *

Editor: Ade Irwansyah

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply