Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, April 25, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Jangan Senang Dulu! Kabar PNS Kerja 4 Hari Cuma Hoaks

Ilustrasi tenaga non-ASN atau honorer

Topcareer.id – Para Pegawai Negeri Sipil (PNS) belum lama ini mendapat angin segar dengan rumor adanya jatah libur setiap hari Jumat. Tapi jangan senang dulu, karena kabar itu ternyata hoaks.

Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Dwi Wahyu Atmaji menegaskan bahwa pemerintah belum memiliki rencana untuk memberlakukan sistem tersebut.

“Pemerintah belum ada rencana menerapkan sistem 4 hari kerja. Tidak ada rencana PNS libur dari Jumat hingga Minggu,” ungkapnya di Jakarta, Rabu (11/12/2019).

Hal serupa juga ditegaskan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Dalam website resminya, Kominfo menegaskan bahwa selebaran di media sosial yang menginformasikan tentang adanya uji coba 4 hari kerja bagi ASN di tahun 2020 merupakan informasi yang tidak benar alias hoaks.

Kominfo menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mempercayai dan menyebarkan lebih luas lagi informasi tersebut.

Editor: Feby Ferdian

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply