Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, March 29, 2024
redaksi@topcareer.id
Tips Karier

Cara Balas Tawaran Kerja lewat Email, Lengkap dengan Contohnya

Sumber foto: Kevmrc.com

Topcareer.id – Tawaran pekerjaan bisa datang lewat sebuah panggilan telepon, atau bahkan dari email.

Ada cara yang benar dan yang mungkin buruk ketika menjawab tawaran pekerjaan lewat email. Karena tak serta merta balasan email untuk tawaran pekerjaan ditulis begitu antusias hingga panjang lebar.

Lalu, bagaimana menjawab tawaran pekerjaan lewat email dengan baik? Matthew Warzel, Presiden MJW Careers, merekomendasikan agar menjaga komunikasi dengan menggunakan kalimat sopan, singkat dan tepat.

“Merekrut kandidat seperti kemalangan yang sangat dibutuhkan para profesional ini. Jadi jangan menyeret mereka dengan email sepanjang halaman. Cukup catatan tepat dan singkat tentang hal yang perlu dilakukan,” ucap Warzel dalam laman The Ladders.

Baca juga: Ini yang Bikin Lamaran Kerja Menguap seperti Angin

Menurut Warzel, tetaplah pertahankan profesionalisme meski kamu sudah mengenal akrab orang HRD atau manajer perekrutan. Pastikan balasan yang kamu berikan hadir dengan format yang lebih singkat, ringkas, to the point, bersikap pragmatis, dan logis.

Bahkan, meskipun tawaran itu sudah pasti kamu miliki, kamu harus tetap bersikap profesional, berorientasi pada detail, dan memerhatikan tata bahasa.

Semua itu perlu kamu lakukan karena kamu tidak pernah tahu bagaimana orang akan memahami sesuatu, seperti tulisan email.

Baca juga: Cara Memenangkan Wawancara Kerja Via Telepon

Contoh membalas tawaran pekerjaan lewat email:

Yang terhormat (nama manajer perekrutan),

Terima kasih atas waktu dan penawarannya. Saya senang menerima posisi [peran baru Kamu] dalam kondisi yang kita diskusikan. Terima kasih karena fleksibel dengan pengaturan waktu dan bersedia mendiskusikan detailnya dengan saya. Saya sangat senang dengan langkah selanjutnya dan bergabung dengan tim di (nama perusahaan).

Terima kasih banyak atas waktu dan kesempatannya.

Salam,

(Namamu)

Leave a Reply