Mengajarkan jenis-jenis gigi
Sediakan potongan kayu, kacang, dendeng sapi, dan staples. Potongan kayu dan staples menggambarkan jenis-jenis gigi hewan, sedangkan kacang dan dendeng mewakili makanan yang cocok dengan jenis gigi.
Biarkan anak menentukan, mana gigi yang cocok untuk setiap makanan dengan cara mencoba mencabik atau menghancurkan makanan dengan contoh gigi yang disediakan.
Eksperimen ini menunjukkan bagaimana korelasi jenis gigi dengan makanan yang biasa dikonsumsi hewan, juga membedakan hewan berjenis karnivora dan herbivora. Cara ini juga dapat meningkatkan kewaspadaan anak dalam menghadapi hewan-hewan bergigi tajam, seperti anjing, kucing, atau ular.* Diolah dari Berbagai Sumber