TopCareerID

Facebook Umumkan Fitur Video Call Baru, Saingi Zoom

Facebbok punya fitur-fitur baru permudah bisnis

Sumber foto: Airmagz

Topcareer.id – Facebook pada Jumat (24/4/2020), mengumumkan sejumlah fitur panggilan video baru, termasuk Messenger Rooms, yang memungkinkan pengguna untuk melakukan panggilan video hingga 50 orang.

Messenger Rooms merupakan ancaman langsung terhadap Zoom dan Houseparty, dua produk panggilan video yang telah meningkat penggunaannya selama sebulan terakhir akibat pandemi virus corona. Saham Zoom, yang telah naik 3%, pada hari kemunculan Messenger Rooms turun sebanyak 5%.

Fitur video baru ini muncul setelah banyak pengguna yang beralih ke aplikasi Facebook untuk bersosialisasi dengan teman dan keluarga mereka dalam masa karantina.

Baca juga: Facebook: Bisnis Periklanan Melemah di Negara yang Terkena COVID-19

Sayangnya, batas 50 orang Messenger Rooms tidak akan segera tersedia. Pengguna Facebook akan melihat batas yang lebih kecil pada saat peluncuran, tetapi akan segera meningkat hingga 50 orang.

“Batasnya akan bervariasi untuk pengguna saat peluncuran,” ucap juru bicara perusahaan kepada CNBC.

Sebagai perbandingan, Zoom memungkinkan 100 orang untuk melakukan obrolan video gratis hingga 40 menit. Sementara Houseparty mendukung hingga delapan orang.

Sementara itu, Panggilan video di Messenger Rooms tidak memiliki batas waktu, dan mereka akan menyertakan fitur seperti filter augmented reality yang memungkinkan orang untuk menambahkan topeng konyol ke wajah mereka.

Baca juga: Dapat Dana dari Facebook, Mukesh Ambani Kalahkan Jack Ma Jadi Orang Terkaya se-Asia

Messenger Rooms akan mulai diluncurkan kepada pengguna pada akhir April ini, dan akan meningkat ke lebih banyak wilayah selama beberapa minggu mendatang.

Pengguna Facebook dan Messenger nantinya dapat membuat Messenger Rooms, dan dapat mengundang siapa saja untuk bergabung, termasuk orang-orang yang tidak memiliki akun Facebook.

Facebook juga mengumumkan bahwa mereka menggandakan batas orang dalam video call WhatsApp dari empat orang menjadi delapan orang.

Selain itu, perusahaan ini pun akan segera memperkenalkan fitur panggilan video ke Facebook Dating, sehingga pengguna layanan itu bisa menggunakan kencan virtual.

“Antara WhatsApp dan Messenger, lebih dari 700 juta akun berpartisipasi dalam panggilan setiap hari,” kata perusahaan itu dalam posting blog.

“Di banyak negara, panggilan video di Messenger dan WhatsApp lebih dari dua kali lipat, dan pandangan video Facebook Live dan Instagram Live meningkat secara signifikan pada bulan Maret.”

Baca juga: Karyawan Facebook Diizinkan Bekerja dari Rumah Sampai September 2020

Facebook mengatakan, fitur live streaming Facebook dan Instagram juga akan diperluas.

Pengguna Instagram, misalnya, mereka sekarang dapat memosting video streaming mereka ke IGTV, memberi pengikut waktu yang lebih lama untuk menonton hasil streaming setelah direkam.

Editor: Feby Ferdian

Exit mobile version