Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Tuesday, April 23, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Tak Kasat Mata, Apakah Covid-19 Benar-benar Ada?

virus corona varian deltaVirus Corona

Topcareer.id – Meskipun pasien yang dinyatakan positif covid-19 terus meningkat, ada sebagian masyarakat yang masih mempertanyakan apakah benar virus ini benar-benar ada dan nyata.

Hal ini pun membuat Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Nasional, Dokter Reisa Broto Asmoro angkat bicara.

“Saya perlu sampaikan, virus ini benar-benar ada saudara-saudari. Bahkan ilmuwan dari LBM Eijkman telah memetakan beberapa whole genome sequence (WGS) atau merinci identitas virus dari pasien yang ada di Indonesia,” tegas Reisa saat konferensi pers di Media Center, Jakarta, Selasa (16/6/2020).

Data dari LBM Eijkman ini juga bermanfaat untuk penelitian lanjut, guna mengetahui epidemiologi virus, hingga pengembangan vaksin dan juga obat antivirus.

Dokter Reisa menyatakan, virus yang pertama kali ditemukan pada Desember 2019 memiliki banyak jenis.

“Sejauh ini, kita ketahui ada beberapa jenis virus Corona yang dapat menyerang manusia. Tipe virus-virus tersebut adalah penyebab wabah raya dunia sebelumnya, yaitu SARS dan MERS Cov, dan ketiga ini SARS-CoV-2,” jelasnya.

Oleh karena itu, Dokter Reisa mengimbau agar masyarakat melakukan upaya pencegahan supaya terhindar dari penularan virus yang tak kasat mata itu.

“Gunakan masker, sering cuci tangan dan paling penting jaga jarak. Percikan droplets yang menjadi sumber penularan bisa mencapai jarak 1 sampai 2 meter. Apalagi batuk atau bersin, jaraknya bisa lebih jauh lagi, bisa sampai 3 sampai 5 meter,” kata Reisa.

“Maka sekali lagi, kita harus saling jaga jarak. Ingat, 3 kombinasi tadi adalah protokol kesehatan yang efektif, ampuh memutus penularan COVID-19.”

Editor: Feby Ferdian

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply