Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 19, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

Anak Pemalu Sulit Baca Emosi Orang

Ilustrasi. (dok. Raisingchildren)

Topcareer.id – Kenapa ada anak yang cenderung pemalu?

Jika kamu ingin tahu penyebabnya, simaklah hasil penelitian yang dilakukan Marco Battaglia dari San Raffaele Scientific Institute di Milan, Italia, yang dikutip Reuters ini.

Dia menyimpulkan, anak-anak yang pemalu cenderung mempunyai kesulitan mengenali emosi di wajah orang. Hal ini pula yang diduga menyebabkan mereka agak kesulitan berkomunikasi dengan orang lain.

Baca juga: Masalah yang Mungkin Dialami Anak-anak yang Kembali Sekolah Usai Pandemi dan Solusinya

Marco Battaglia meneliti 49 anak Italia yang pemalu. Anak-anak berusia 8-9 tahun ini diminta membaca foto orang dalam beragam ekspresi, mulai dari gembira, netral, sampai marah. Ternyata mereka sering salah membacanya. Anak-anak itu tidak bisa membedakan antara ekspresi gembira dan marah.

Jika kesulitan seperti itu dibiarkan, kelak mereka akan sukar pula bergaul dengan lingkungan sosialnya. Mereka akan sering cemas saat berhubungan dengan orang lain dan bahkan bisa mengidap fobia sosial. *

the authorAde Irwansyah

Leave a Reply