TopCareerID

Cara Mengatasi Masalah Terlalu Keras pada Diri Sendiri

Ilustrasi. (dok. Shutterstock)

Topcareer.id – Tekanan demi tekanan dalam kehidupan sehari-hari telah memaksa banyak orang untuk bersikap terlalu keras pada diri mereka sendiri.

Waspadai hal tersebut. Kenali tanda-tandanya jika kamu mendapati dirimu telah terlalu keras terhadap diri sendiri. Sebaiknya kamu segera melakukan tindakan untuk menekannya agar tidak berkelanjutan.

Seperti dikutip dari laman Aconsciousrethink.com,berikut ini cara yang bisa kamu lakukan untuk menyikapinya.

Amati monolog batin kamu
Karena dirimu sendiri bisa menjadi kritik yang paling keras, kamu harus melakukan banyak perubahan. Hal pertama yang harus dilakukan adalah mendengarkan pembicaraan sendiri seolah-olah itu berasal dari sudut pandang pihak ketiga. Perhatikan bahasa tertentu yang digunakan untuk merendahkan diri dan belajar untuk tidak setuju dengan self talk negatif yang dikatakan pikiranmu.

Baca juga: 11 Tanda Kamu Terlalu Keras pada Diri Sendiri

Tanyakan pada dirimu sendiri “apakah ini penting?”
Ketakutan diri akan kesempurnaan dapat diatasi dengan membiasakan diri dengan pertanyaan “Apakah itu penting …?” Setiap kali sesuatu tidak mengikuti rencana ideal kamu, daripada jatuh ke dalam kerangka berpikir kritis yang mengakibatkan terlalu keras terhadap diri sendiri. Pertimbangkan saja apakah hal yang memberatkanmu akan berarti dalam seminggu, sebulan, atau setahun.

Akrablah dengan ketidakpastian
Secara teratur ingatkan diri bahwa kamu, atau siapa pun, tidak dapat memprediksi apa yang akan terjadi di masa depan. Apa yang saat ini kamu lihat sebagai kegagalan mungkin sebenarnya menjadi awal dari sesuatu yang luar biasa di masa depan, begitu pula sebaliknya. Rangkul kenyataan bahwa kehidupan terkadang tidak dapat diprediksi dan agak kacau.

Perlakukan diri seperti sahabat terbaik
Cobalah memperlakukan diri sendiri seperti kamu memperlakukan orang lain dengan belas kasih, support, dan pendekatan yang lebih santai terhadap kegagalan dan kesalahan.

Percaya pada teman
Kamu bisa mulai mencoba untuk berbicara dengan salah satu teman tentang kekhawatiranmu? Biarkan mereka tahu bahwa kamu merasa telah gagal dan lihat saja apa yang mereka katakan. Kemungkinannya adalah, tindakan pengakuan akan segera memberikan kelegaan, dan bahwa nasihat yang mereka berikan kepada kamu adalah agar berhenti bersikap keras pada diri sendiri.

Baca juga: Awas, Bahaya Terlalu Meragukan Diri Sendiri

Berhenti membandingkan diri sendiri dengan orang lain
Kamu adalah satu-satunya orang yang menjalani hidupmu sendiri, jadi merupakan hal sia-sia jika kamu mencoba membandingkan dirimu dengan orang lain. Kamu tidak tahu peluang apa yang mereka miliki atau pengalaman apa yang telah mereka lalui untuk menjadi seperti sekarang ini. Mereka memiliki masa lalu yang sangat berbeda dengan kamu.

Berhenti mengkritik orang lain
Jika kamu pernah mencela pilihan dan prestasi orang lain, hentikan segera. Ketika kamu membiarkan dirimu merendahkan orang lain dengan bersikap kritis terhadap mereka, itu hanya akan memperkuat kritik terhadap batinmu sendiri.

Muka tebal
Istilah ini tidak selalu bermakna negatif. Kamu bisa terapkan ini untuk memperkuat diri dalam menerima kritikan pedas. Belajar menerima saran apapun sangat penting jika kamu ingin menghindari melihatnya sebagai serangan pribadi, dan jadikan kritikan sebagai alternatif untuk peluang belajar.

Baca juga: Mau Bahagia Di Kantor? Yuk Coba Terapkan Self Care

Terima apa yang tidak bisa kamu ubah
Ada beberapa hal dalam hidup ini yang tidak dapat kamu kendalikan, dan ini adalah hal-hal yang tidak boleh kamu biarkan merusak kepercayaan yang kamu miliki pada diri sendiri. Jika kamu tidak dapat mengubah sesuatu, kamu harus belajar untuk menerimanya.

Ingatkan diri tentang kesuksesanmu
Sangat mudah untuk mengarahkan pikiranmu kembali ke semua hal yang salah dalam hidup. Kamu harus coba untuk membiasakan diri memikirkan saat kamu merasakan kesuksesan. Ketika kamu mengingat berbagai pencapaian dari masa lalu, kamu akan mulai santai pada diri sendiri di masa sekarang. Ini akan melepaskan perasaan tidak mampu yang mungkin kamu alami saat ini.

Kelilingi diri dengan orang yang percaya pada kemampuanmu
Mereka dapat membantu menarik pikiran negatifmu keluar dari kegelapan dan kembali ke arah terang dengan meyakinkanmu tentang bakat yang kamu punya. Ketika orang lain begitu yakin dengan kamu, setidaknya itu membantu membuatmu lebih percaya diri. *

Editor: Ade Irwansyah

Exit mobile version