Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, April 25, 2024
redaksi@topcareer.id
Profesional

Lawan Teori Konspirasi Sesat, Twitter Cekal 7.000 Akun QAnon

Sumber foto: theverge.com

Topcareer.id – Twitter mengumumkan pada 21 Juli 2020 lalu bahwa pihaknya telah melakukan tindakan besar-besaran untuk membatasi jangkauan konten QAnon.

Seperti dikutip dari CNBC, Twitter berhenti merekomendasikan akun dan konten yang terkait dengan QAnon, termasuk dalam email. Twitter juga mengambil langkah-langkah untuk membatasi sirkulasi konten di bagian seperti tren dan pencarian.

Tindakan ini mempengaruhi sekitar 150.000 akun, menurut juru bicara, yang meminta untuk tidak disebutkan namanya karena kekhawatiran tentang pelecehan yang ditargetkan terhadap karyawan media sosial.

Juru bicara Twitter mengatakan, perusahaan telah mencatat lebih dari 7.000 akun QAnon dalam beberapa minggu terakhir.

Tindakan penegakan hukum juga akan melarang istilah yang terkait dengan QAnon untuk muncul di topik yang sedang tren dan fitur pencarian platform, serta melarang URL yang terkait dengan QAnon.

Twitter berencana untuk secara permanen menangguhkan akun yang melanggar kebijakan platform; melarang pengoperasian multiple akun; hingga perilaku yang biasa terlihat digunakan oleh akun QAnon, kata juru bicara itu.

Twitter sendiri saat ini telah memblokir situs web QAnon, dan akan terus memblokir distribusi URL terkait ini.

Apa itu QAnon?

QAnon merupakan organisasi teori konspirasi sayap kanan yang berkiblat pada kepercayaan tak berdasar yang mengungkapkan bagaimana Presiden Donald Trump memimpin perang rahasia melawan apa yang disebut Deep State atau kumpulan elit politik, bisnis dan Hollywood yang menurut teori mereka, menyembah Setan dan pelecehan, serta pembunuhan anak-anak.

Teori konspirasi berasal dari akun Pizzagate, yang mengklaim Hillary Clinton menjalankan komplotan pedofil di luar toko pizza Washington D.C.

QAnon muncul dari pinggiran komunitas konspirasi internet untuk menjadi fenomena politik yang diakui. Pengikut Qanon juga telah terlibat dalam sengketa bersenjata, percobaan penculikan, pelecehan dan pembunuhan sejak teori konspirasi pertama kali menjadi daya tarik di internet pada Oktober 2017.

Tahun lalu, FBI menunjuk QAnon sebagai ancaman teror domestik yang potensial. Laporan FBI tentang hubungan QAnon dengan kegiatan dunia nyata yang berbahaya, menjadi salah satu alasan dari pengambilan keputusan Twitter.

Saat ini, pandemi virus corona secara tak langsung menambahkan lebih banyak momentum bagi gerakan QAnon, untuk menemukan landasan bersama dengan komunitas internet pinggiran lainnya. Termasuk kelompok anti-vaksinasi.

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply