Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Covid-19

Kepala WHO: Dunia Bisa Mulai Bermimpi tentang Berakhirnya Pandemi COVID-19

WHO umumkan penyakit cacar monyet sudah menyebar ke 12 negara.

Topcareer.id – Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan pada hari Jumat (4/12) bahwa dunia dapat mulai “bermimpi” tentang berakhirnya pandemi virus corona karena uji coba vaksin menunjukkan hasil awal yang menjanjikan.

Tedros menyampaikan hal tersebut saat berbicara selama sesi tingkat tinggi pertama Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang pandemi. Dia juga menjelaskan pendistribusian vaksin akan menjadi kesempatan bagi dunia untuk bersatu melawan COVID-19.

“Dengan hasil positif dalam beberapa pekan terakhir dari uji coba vaksin, cahaya di ujung terowongan semakin terang. Meski jalan ke depan masih berbahaya, kita bisa mulai memimpikan berakhirnya pandemi,” kata Tedros.

Tedros juga menjelaskan, “Kita tidak bisa begitu saja menerima dunia di mana orang miskin dan terpinggirkan diinjak-injak oleh orang kaya dan berkuasa, dalam desakan untuk mendapatkan vaksin.”

Menurutnya ini adalah krisis global, dan solusinya semua vaksin harus dibagi secara adil sebagai barang publik global, bukan sebagai komoditas swasta yang memperlebar ketimpangan dan menjadi alasan lain mengapa sebagian orang tertinggal.

Kepala WHO itu juga secara khusus meminta USD 4,3 miliar untuk diinvestasikan dalam mendukung pengadaan serta pengiriman vaksin massal dan mengatakan bahwa USD 23,9 miliar diperlukan untuk tahun 2021.

Tedros memperingatkan negara-negara “di mana sains tenggelam oleh teori konspirasi, di mana solidaritas dirusak oleh perpecahan, di mana pengorbanan diganti dengan kepentingan pribadi” dan mengatakan jebakannya curam jika vaksin tidak didistribusikan secara adil.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply