Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 19, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Amazon Beli MGM Studio Hampir USD 9 Miliar

Dok/Amazon

Topcareer.id – Amazon semakin mendekati kesepakatan untuk mengakuisisi MGM Studios, salah satu pemilik waralaba James Bond dan film serta serial TV terkenal di dunia lainnya.

Harga untuk mengakuisisi MGM berkisar antara USD 8,5 miliar hingga USD 9 miliar, menurut pihak yang mengetahui masalah tersebut.

Amazon mengharapkan kesepakatan itu bisa segera terbit pengumumannya. Itu akan menandai akuisisi terbesar Amazon sejak membeli Whole Foods pada 2017 seharga USD 13,7 miliar.

The Wall Street Journal melaporkan Senin pagi (24/5) bahwa kesepakatan itu bisa saja terbit pengumumannya pada minggu ini.

Amazon tertarik untuk memperoleh lebih banyak konten TV dan film untuk layanan Prime Video karena bersaing dengan Netflix, Disney, dan layanan video streaming lainnya.

MGM secara alami cocok untuk layanan streaming apa pun karena konten filmnya yang berlimpah dan banyak penontonnya dari seluruh dunia.

MGM, yang merupakan perusahaan swasta, telah mencari pembeli selama beberapa tahun belakangan.

Pemiliknya antara lain Anchorage Capital, Highland Capital Partners, Davidson, Kempner Capital Management, Solus Alternative Asset Management dan Owl Creek Investments.

Mereka semua yang mengambil kendali MGM studio ketika bangkit dari kebangkrutan pada tahun 2010 silam.

Baca juga: Sales Naik 44%, Amazon Tembus Ekspektasi Pendapatan

MGM memiliki sejumlah film terkenal termasuk Rocky, Legally Blonde, The Pink Panther, dan Stargate.

Selain itu juga memiliki sebuah studio yang telah membuat lebih banyak acara TV populer seperti “The Handmaid’s Tale” dan “Fargo.”

MGM memiliki sejumlah acara TV realitas populer, antara lain serial “Shark Tank,” “Survivor,” “The Real Housewives,” dan “The Voice.”

Epix, layanan TV berbayar premium senilai sekitar USD 1,3 miliar pada tahun 2017 juga merupakan milik MGM Studio.

Sayangnya perwakilan MGM dan Amazon masih belum bersedia untuk berkomentar lebih lanjut perihal mega akuisisi ini.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply