Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 20, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Google Self-Driving Waymo Mulai Lakukan Tes di San Francisco

Dok/BBC

Topcareer.id – Waymo dari Alphabet Inc Google telah mulai membawa beberapa warga San Fransisco naik kendaraan sport self-driving buatannya.

Alphabet berharap bisa menyediakan robot taxi kepada siapa pun di kota itu dalam waktu kurang dari tiga tahun dari sekarang.

SUV Jaguar I-PACE bertenaga listrik dari Waymo ini awalnya melayani bagian barat dan selatan kota.

Operator kendaraan self-driving ini berada di kursi pengemudi dengan tangan di lutut sambil bersiap untuk mengemudi manual dalam keadaan darurat.

Siapa saja dapat mendaftar ke aplikasi ride-hailing Waymo, meskipun perusahaan tersebut akan memilih sendiri siapa yang akan diambil. Waymo melarang mendiskusikan perjalanan di depan umum.

Sam Kansara, manajer produk senior di Waymo, mengakui bahwa kendaraan otonom tersebut diluncurkan lebih lambat dari yang diharapkan.

Baca juga: Google Chrome vs Mozilla Firefox, Mana Favoritmu?

“Masih banyak yang harus dilakukan,” kata Kansara. “Ini adalah langkah untuk mulai sekarang mendapatkan lebih banyak informasi sehingga kami dapat menginformasikan peta jalan kami.” Kata Kansara.

Perusahaan menginginkan umpan balik dari orang-orang dengan latar belakang dan kebutuhan perjalanan yang berbeda.

Waymo Oktober lalu dalam penyebaran pertamanya di Amerika Serikat untuk industri, mulai memungkinkan siapa saja untuk membeli kendaraan minivan Chrysler Pacifica tanpa pengemudi di beberapa wilayah.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply