Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Realisasi Program Perlindungan Sosial Capai Rp117,3 Triliun

Ilustrasi penarikan uang tunai.Dok/twofishdivers.com

Topcareer.id – Menteri Koordinator Bidang (Menko) Perekonomian menyampaikan bahwa hingga 1 Oktober 2021, realisasi Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) klaster Perlindungan Sosial (Perlinsos) mencapai Rp117,3 triliun.

“(Realisasi) Perlinsos itu adalah 62,9 persen (dari pagu) atau Rp117,3 triliun,” kata Airlangga dalam keterangan pers secara virtual, Senin (4/10/2021).

Menko Perekonomian merinci, realisasi pada klaster Perlinsos tersebut antara lain digunakan untuk Program Keluarga Harapan (PKH) dengan realisasi sebesar Rp20,72 triliun atau 73,2 persen dari pagu serta Kartu Sembako Rp29,21 triliun atau 58,5 persen.

Baca juga: Ini Penyebab Facebook, WhatsApp, Dan Instagram Down Di Seluruh Dunia

Lalu, realisasi BLT Desa sudah mengalami kenaikan, yaitu Rp14,94 triliun atau 51,9 persen, dan Bantuan Subsidi Upah itu Rp5,07 triliun atau 57,7 persen.

Lebih lanjut, Airlangga mengungkapkan, klaster Perlinsos dan klaster Kesehatan adalah dua komponen Program PEN yang memiliki progres realisasi yang signifikan.

“Kita lihat dari segi kesehatan itu sebesar Rp104,1 triliun, baik itu untuk diagnostik, terapeutik, dan vaksinasi,” ujarnya.

Sedangkan realisasi untuk klaster Program Prioritas adalah sebesar 53 persen dari pagu atau Rp62,5 triliun. Realisasi dukungan UMKM Rp68,43 triliun atau 42,1 persen dan klaster Insentif Usaha Rp59,41 triliun atau 94,6 persen.

Leave a Reply