Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, April 25, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Kendaraan Mode Ganda Pertama di Dunia, Bisa jadi Bus dan Kereta Api

Dok/VOI

Topcareer.id – Bisa jadi bus, bisa jadi kereta api, yap! Ini adalah DMV! Kendaraan dual-mode pertama di dunia yang melakukan debut publiknya pada hari Sabtu (24/12) di kota Kaiyo, prefektur Tokushima Jepang.

DMV ini terlihat seperti minibus dan berjalan dengan ban karet biasa di jalan.

Tapi, saat di persimpangan, roda baja turun dari perut kendaraan ke rel yang secara efektif mengubahnya menjadi gerbong kereta.

Roda kereta api mengangkat ban depan keluar jalur sementara roda belakang tetap di bawah untuk mendorong DMV ke jalur kereta api.

CEO perusahaan Kereta Api Asa Coast yang mengoperasikan DMV mengatakan kendaraan itu dapat membantu kota-kota kecil seperti Kaiyo dengan populasi yang menua dan menyusut, di mana perusahaan transportasi lokal berjuang untuk mendapatkan keuntungan.

“DMV dapat menjangkau penduduk setempat sebagai bus, dan membawa mereka ke rel juga,” kata CEO Shigeki Miura kepada Reuters, Jumat (23/12).

“Terutama di daerah pedesaan dengan populasi yang menua, kami berharap ini menjadi bentuk transportasi umum yang sangat baik.” Tambah Miura.

Baca juga: Wow! Sekarang Kamu Bisa Naik Kereta Api dari Portugal ke Singapura

DMV dapat mengangkut hingga 21 penumpang dan berjalan dengan kecepatan 60 km/jam di rel kereta api dan dapat melaju 100 km/jam di jalan umum, kata Asa Coast Railway.

Didukung oleh bahan bakar diesel, armada kecil kendaraan yang datang dalam berbagai varian warna ini akan berjalan di sepanjang bagian pantai pulau Shikoku di Jepang selatan.

Rutenya menghubungkan beberapa kota kecil dan menawarkan pemandangan tepi laut yang menarik bagi para penumpangnya.

Miura mengatakan dia berharap proyek tersebut akan mendorong penggemar kereta api dari seluruh Jepang untuk berkunjung.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply