Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 27, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Begini Rapor Program Kartu Prakerja Sejauh Ini

Topcareer.id – Menteri Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengungkapkan sejumlah kemajuan dan tantangan yang dihadapi Kartu Prakerja, terkait manfaatnya bagi angkatan kerja di Indonesia.

“Memang tantangan kita adalah untuk mempersiapkan infrastruktur yang lebih baik, dari timur ke barat, utara ke selatan, dan juga berkait dengan menjembatani daripada kesenjangan, baik itu kesenjangan gender pria dan wanita, kesenjangan daripada usia muda dan telatif usia yang sudah menengah, yang pendidikannya relatif masih terbatas atau di bawah pendidikan SMA,” ujar Menko Airlangga dalam Webinar “Impact Evaluation of Kartu Prakerja as Covid-19 Recovery Program” yang disiarkan secara daring, baru-baru ini.

Menko mengungkapkan, program kartu prakerja sendiri merupakan janji kampanye Presiden Joko Widodo yang menginginkan adanya pelatihan reskilling dan upskilling bagi jutaan angkatan kerja. Hal ini penting, terutama pada saat ini di mana dunia sedang menghadapi dua disrupsi yaitu pandemi dan transformasi digital.

Baca Juga: Mau dapat Kartu Prakerja di tahun 2022? Mulailah Lakukan Ini

Saat ini, dalam ekosistem Kartu Prakerja terdapat 180 lembaga pelatihan yang menyediakan 700 pelatihan, 6 platform digital, 5 mitra pembayaran, 4 job platform, 5 lembaga asessor, dan 3 lembaga pemantau. Dan selain itu, tercatat telah ada 11,4 juta penerima program yang berasal dari 514 kabupaten/kota di Indonesia.

Turut diungkap dalam acara ini, penerima Kartu Prakerja terbukti mendapat peningkatan kompetensi, produktivitas, daya saing, dan kewirausahaan lebih tinggi dibanding non penerima. Hal itu berdasarkan hasil riset Presisi Indonesia yang didukung oleh Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kemenkeu, UNDP, dan pemerintah Jepang.

“Ini merupakan satu hal yang membuktikan bahwa program ini bersifat inklusif,” ujar Menko Airlangga. “Tentu ekosistem ini akan terus berkembang dan tentu memberikan nilai dan manfaat bagi angkatan kerja di Indonesia.”

the authorFeby Ferdian

Leave a Reply