Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, April 25, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

Hari Buruk di Kantor? Ini Cara Hebat Hilangkan Stres (Bagian 1)

Sumber foto: Vitality MagazineSumber foto: Vitality Magazine

Topcareer.id – Bukan rahasia lagi bahwa masalah dengan pekerjaan dapat mengambil alih hidup kamu dan membuatmu stres.

Setelah hari yang panjang di kantor, banyak orang akan membawa pulang stres dari tempat kerja tanpa menyadarinya. Bahkan individu yang paling tenang pun meledak setiap saat. Ini juga berlaku untuk orang yang bekerja dari rumah!

Ketika meninggalkan kantor setelah hari yang sangat menegangkan, penting bagi kamu untuk fokus pada penghilangan stres.

Butuh inspirasi tentang bagaimana tepatnya kamu bisa menghilangkan stres setelah pulang kantor? Berikut ini tips jitu menenangkan diri setelah mengalami hari kerja yang buruk.

Bagian pertama dari artikel.

Baca juga: Begini Cara Redakan Stres di Tempat Kerja

Tips menenangkan diri usai alami stres di tempat kerja

Ciptakan zen room di rumah
Karena kamu menghabiskan begitu banyak waktu untuk bekerja di luar, rumah seharusnya menjadi tempat di mana kamu dapat melepaskan diri dari kepusingan kehidupan kerja.

Gunakan warna dinding rumah yang lebih menenangkan, gabungkan cahaya sebanyak mungkin, dan beli beberapa tanaman!

Berolahraga
Jika kamu benar-benar perlu mengatur ulang pikiran dan tubuh akibat hari buruk di tempat kerja, cobalah berolahraga di rumah.

Aktivitas apapun yang meningkatkan detak jantung dan membuat kamu sedikit berkeringat akan membantu meredakan stres.

Jadilah kreatif
Seni telah terbukti menjadi cara yang bagus untuk membantu mengurangi stres! Kreativitas secara umum mengurangi kecemasan, depresi, dan lain-lain.

Studi telah menemukan bahwa menulis membantu orang mengelola emosi negatif mereka dengan cara yang produktif.

Melukis atau menggambar juga membantu orang mengekspresikan trauma atau pengalaman yang menurut mereka terlalu sulit untuk diungkapkan dengan kata-kata.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of American Art Therapy Association menunjukkan bahwa hanya 45 menit melakukan hal kreatif membuat penurunan kadar kortisol (hormon stres utama) pada peserta penelitian.

Berhentilah membahas pekerjaan
Tak ada gunanya untuk melakukan semua tips di sini, jika kamu terus mengungkit masalah yang telah kamu alami.

Alangkah lebih baik jika kamu hentikan semua pembicaraan tentang hal-hal yang membuatmu frustasi, dan fokus pada hal-hal yang menyenangkan.

Istirahatkan dulu pikiran dan mental kamu, hingga waktu kerja kamu kembali, dan kamu sudah siap untuk terjun lagi ke masalah-masalah yang harus kamu hadapi.

the authorFeby Ferdian

Leave a Reply