Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Thursday, November 21, 2024
idtopcareer@gmail.com
Profesional

Siswa Tertua di Italia Wisuda untuk Kedua Kalinya di Usia 98 Tahun

Topcareer.id – Giuseppe Paterno, seseorang berusia 98 tahun asal Italia kembali menjadi lulusan wisuda tertua di negeri Pizza.

Paterno telah menambah gelar masternya dalam bidang sejarah dan filsafat dari Universitas Palermo.

Gelar masternya merupakan jurusan yang sama seperti gelar sarjana yang dia ambil di universitas tersebut dua tahun lalu.

“Dia lulus dengan nilai tertinggi lagi, kali ini dengan gelar master,” kata keluarganya dengan bangga di Facebook.

Menurut keluarga dan kerabatnya, Paterno sepertinya tidak punya rencana untuk beristirahat.

Paterno menunjukkan minatnya yang tinggi untuk terus berkreativitas dengan keinginannya menulis novel menggunakan mesin tik kesayangannya.

Baca juga: Paus Fransiskus Kirim 15.000 Es Krim untuk Para Tahanan di Italia

Lahir pada tahun 1923, Paterno tumbuh dalam keluarga miskin di Sisilia.

Meskipun dia menyukai buku dan belajar, dulu dia tidak dapat melanjutkan ke universitas saat masih muda karena miskin.

Dia bertugas di angkatan laut selama Perang Dunia Kedua dari usia 20 tahun dan kemudian menjadi pekerja kereta api.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply