Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Roket Blue Origin Milik Jeff Bezos Gagal Terbang dan Jatuh saat Jalani Misi Tanpa Awak

Topcareer.id – Sebuah roket dari perusahaan ruang angkasa Jeff Bezos, Blue Origin, mengalami bencana gagal terbang tak lama setelah lepas landas pada hari Senin (12/9), roket jatuh dan menabrak gurun Texas, menurut perusahaan dan berita live streaming saat meliput misi tersebut.

Tanpa manusia di dalamnya, roket itu lepas landas dari situs peluncuran Blue Origin di West Texas Senin pagi (12/9) sebagai misi New Shepard ke-23 perusahaan.

Tujuan untuk menjalani eksperimen yang didanai oleh NASA dan mengirim beberapa muatan ke untuk dilepaskan di tepi ruang angkasa.

Tetapi hanya lebih dari satu menit setelah lepas landas, kira-kira 8,05 km di atas tanah, mesin pendorong roket terbakar secara tak terduga selama terbang naik.

Sistem motor roket kapsul itu pun secara otomatis segera melepas bagian yang rusak dan mendorong pesawat menjauh dari bagian yang rusak sebelum terjun payung kembali ke daratan utuh.

Booster yang rusak itu itu jatuh di dalam area bahaya yang ditentukan, menurut Administrasi Penerbangan Federal AS yang mengawasi dan mengatur keselamatan lokasi peluncuran.

Armada roket New Shepard Blue Origin dilarang terbang sampai FAA menandatangani hasil penyelidikan yang dipimpin perusahaan atas musibah yang terjadi.

Baca juga: Waspadalah Elon Musk dan Jeff Bezos! Porsche akan Ramaikan Persaingan Teknologi Luar Angkasa

“Selama penerbangan hari ini, sistem pelepasan kapsul berhasil memisahkan kapsul dari booster,” tweet Blue Origin setelah kecelakaan terjadi.

“Booster jatuh itu menabrak tanah gurun. Tidak ada laporan manusia yang cedera, semua personel telah dipertanggungjawabkan.” Tambah Blue Origin.

Roket yang jatuh tersebut pernah terbang delapan kali sebelumnya, tetapi belum jelas apakah misi masa lalu itu termasuk manusia di dalamnya.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply