Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 20, 2024
redaksi@topcareer.id
Tips Karier

5 Sifat Buruk Ini bisa Bikin Kamu jadi Pengusaha!

Work. Dok/SHRMWork. Dok/SHRM

Topcareer.id – Setiap orang pasti memiliki sifat baik dan buruk, baik dia sebagai pekerja maupun pemilik usaha.

Banyak orang beranggapan bahwa untuk menjadi pengusaha yang sukses harus menjadi orang yang sempurna dengan segala sifat baiknya.

Betul, sifat baik perlu dimiliki untuk menjadi pengusaha, bahkan menjadi karyawan yang baik pun harus bersifat baik.

Tetapi banyak orang tidak menyadari bahwa ada beberapa sifat buruk yang jika dikelola secara benar justru akan menjadikanmu seorang pengusaha sukses.

Penasaran sifat buruk apa aja yang bisa bikin kamu jadi pengusaha sukses? Baca terus artikel ini untuk temukan jawabannya.

1) Enggan Untuk Berhenti
Sifat enggan untuk berhenti melakukan sesuatu biasanya dinilai sebagai seseorang yang workaholic dan nyeleneh.

Meskipun sifar ini kerap membuat orang-orang di sekitar merasa tidak nyaman, namun dalam sebuah usaha, sifat ini sangat perlu.

Usaha atau bisnis akan berjalan dengan baik jika pemilik dan timnya semua suka bekerja keras dan penuh dedikasi demi kemajuan perusahaan.

2) Keras Kepala
Kamu pasti tidak suka memiliki rekan kerja yang kepala batu. Meskipun menyebalkan, sifat keras kepala ini justru bisa memberi keuntungan jika menjadi pengusaha.

Orang dengan sifat keras kepala biasanya gigih dalam memperjuangkan apapun yang mereka inginkan.

Tentunya sifat ini bisa menjadi modal untuk menghadapi berbagai masalah yang datang saat menjalani kerasnya persaingan usaha atau bisnis.

3) Pemberontak
Orang dengan sifat pemberontak akan selalu ada di mana-mana, mereka tidak akan suka berada di lingkungan kerja yang memiliki banyak aturan dan membuat terkekang.

Mereka selalu ingin bebas dalam berekspresi termasuk dalam menjalankan prinsip yang ada dalam diri mereka.

Orang seperti ini mungkin dibenci karena sulit diatur, tetapi sifat ini justru bisa jadi modal untuk memulai karier sebagai pebisnis.

Pengusaha dan para pebisnis sukses selalu mampu mempertahankan berbagai prinsip dan keyakinan yang mereka punya demi tujuan mereka bisa tercapai.

Baca juga: Salip Jeff Bezos, Pengusaha India Ini Jadi Orang Terkaya Kedua Dunia

4) Mudah Bosan
Menjadi orang yang mudah bosan sering dinilai kurang baik, sebab mereka dianggap tidak bisa setia pada satu pekerjaan.

Akan tetapi sisi positifnya adalah orang yang mudah bosan biasanya tidak menyukai sesuatu yang tidak menantang.

Dengan demikian orang yang mudah bosan memiliki kemungkinan untuk menjadi pengusaha sukses.

Enggak percaya? Coba lihat Bill Gates atau Mark Zuckerberg, mereka adalah orang yang mudah bosan.

Mereka lebih memilih drop out dari kampus dan mengutak-atik komputernya karena merasa bosan untuk belajar.

5) Merasa Lebih Pintar
Over pede merasa paling pintar dari siapapun merupakan sifat yang banyak orang tidak menyukainya.

Citra orang yang suka merasa lebih pintar akan terkesan sombong. Padahal di sisi lain, sifat merasa lebih pintar ini perlu dalam dunia bisnis.

Menjalani bisnis perlu keyakinan diri yang kuat. Saat terbiasa merasa diri pintar dan percaya diri maka dari dalam diri akan muncul beragam cara untuk mengelola semua aset bisnis.

Kuatnya rasa tersebut jika diimbangi dengan terus belajar, tentunya akan menjadikan seorang pemimpin perusahaan yang memiliki standar kualitas kerja tinggi.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply