Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Terkena Gempa saat di Gedung Tinggi? Segera Lakukan Ini

Dok/PexelsDok/Pexels

Topcareer.id – Sedang asyik bekerja di kantor dan tiba-tiba ada gempa, panik tentu akan langsung terasa. Pilihannya saat itu terjadi hanya dua, berlindung, atau berusaha keluar gedung.

Laman Forbes menulis, jika kamu mengalami gempa saat berada di gedung tinggi, akan lebih baik jika kamu bertahan sejenak di dalam gedung, dan baru keluar setelah gempa selesai.

Baca juga: Benarkah Calon Ibu Kota Baru Aman Gempa?

Laman Forbes menilai, berada di luar gedung selama gempa bumi mungkin merupakan opsi terbaik, tetapi jika di sekitarmu terdapat gedung-gedung bertingkat, upaya saat melintasi gedung-gedung tersebut juga penuh risiko.

Jadi, mungkin ada baiknya untuk mempertimbangkan beberapa opsi berikut ini:

  • Penelitian di Jepang menunjukkan bahwa berjalan atau berlari dengan jarak 3 meter saat gempa, meningkatkan resiko untuk mengalami cedera.
  • Jika memutuskan untuk bertahan, carilah tempat berlindung seperti meja atau di dalam lemari, untuk menghindari jatuhnya puing-puing yang bisa menimpa kamu.
  • Berhati-hatilah saat memutuskan untuk keluar gedung. Hindari memakai lift, dan waspadalah saat menggunakan tangga darurat, karena pasti orang-orang akan berbondong-bondong berlari melewati fasilitas itu.
  • Setelah keluar gedung, cari tanah kosong agar kamu aman dari risiko terjadinya reruntuhan.
  • Sedari sekarang, pelajari jalur evakuasi yang ada di gedung tempat kamu bekerja. Ini akan membuatmu lebih siap saat terjadi gempa..
the authorFeby Ferdian

Leave a Reply