Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 20, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

20 Makanan Terbaik Untuk Kesehatan Usia 40-an (Bagian 2)

Sumber foto: Photo by Nathan Cowley / pexels.comSumber foto: Photo by Nathan Cowley / pexels.com

Topcareer.id – Kerutan, noda, dan kebotakan normal seiring bertambahnya usia itu hal yang wajar, sebab tubuh menjadi semakin lemah setiap dekadenya.

Usia 40-an, untuk sebagian besar orang kesehatan yang menurun mulai terasa. Beberapa orang mengalami gejala kolesterol tinggi, diabetes, hingga radang sendi.

Di usia 40-an penting untuk menjadikan makan makanan sehat sebagai prioritas utama.

Jika bingung mau makan apa di usia 40-an, berikut ini beberapa pilihan makanan sehat untuk usia 40-an.

Lanjutan dari bagian pertama artikel

11) Anggur
Antioksidan hadir dalam anggur merah yang bisa mencegah penyumbatan arteri dan menurunkan kolesterol jahat. Demikian pula, segelas wine juga bisa melakukan keajaiban serupa.

12) Ikan salmon
Seiring bertambahnya usia, kekuatan otak mungkin menurun. Makan salmon membantu mencegah demensia dan Alzheimer, karena mengandung DHA, EPA, serta asam lemak omega-3.

13) Teh hijau
Teh hijau memiliki polifenol tingkat tinggi, yang memiliki sifat anti-penuaan yang sangat baik. Penelitian menunjukkan bahwa teh hijau juga efektif dmengurangi berat badan.

14) Kacang polong
Kacang polong kaya akan asam folat. Ini membantu menjaga kebutuhan zat besi harian tubuh dan membentuk sel-sel baru yang sehat.

15) Blueberry
Blueberry kecil mungil ini memiliki kemampuan untuk mencegah berbagai penyakit mulai dari kanker hingga penyakit jantung. Buah ini kaya serat, vitamin A, vitamin C dan sarat dengan antioksidan.

Baca juga: Rutin Tertawa Sangat Bermanfaat Untuk Kesehatan

16) Wortel
Wortel adalah keajaiban alam untuk kesehatan mata dan kulit yang baik. Konsumsi wortel setiap hari membantu menghilangkan sel-sel mati dari kulit dan juga mengurangi risiko beberapa jenis kanker serta rheumatoid arthritis.

17) Apel
Sebuah apel sehari di usia 40-an akan membantu mencegah berbagai penyakit seperti Alzheimer, Parkinson, dan kanker prostat. Apel mengandung quercetin dan berbagai antioksidan yang mampu menangkal peradangan.

18) Brokoli
Brokoli mengandung sifat antikanker yang kuat. Sayuran ini sarat dengan kalsium, mangan, potasium, fosfor dan vitamin A serta C.

19) Buah tin
Buah kecil ini dikemas dengan nutrisi potasium, mangan, dan antioksidan lainnya. Nutrisi ini, bila dikonsumsi bersamaan, membantu menjaga tingkat pH yang tepat dalam tubuh sambil menurunkan insulin.

20) Kenari
Kenari adalah pengganti vegetarian untuk salmon. Kenari kaya akan asam lemak omega-3 untuk membantu menjaga otak tetap aktif dan prima di usia 40-an.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply