Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Thursday, November 21, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tips Karier

Aturan Menulis Bagian ‘Keterampilan’ pada Resume Menurut Para Ahli

Dok. Money.com

Topcareer.id – Banyak yang setuju bahwa bagian resume yang terpenting adalah pengalaman kerja. Karena di bagian itu, kamu bisa membuktikan kepada perusahaan bahwa kamu memiliki latar belakang yang unggul untuk posisi yang dilamar. Tapi, bukan berarti kamu mengabaikan bagian lainnya.

Perlu diingat bahwa bagian keterampilan dan pendidikan membantu menggarisbawahi apa yang harus kamu bawa sebagai kandidat. Dan untuk bagian keterampilan, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan, seperti penempatan dan keterampilan mana yang harus disertakan.

Inilah cara para pakar karier merekomendasikan penulisan resume untuk bagian keterampilan.

‘Lebih umum meletakkannya di dekat bagian pendidikan’

Pertama, bagian keterampilanmu dapat berada di dua tempat berbeda: di bagian atas resume yakni bagian bawah ulasan dirimu (jika kamu memilih untuk memasukkannya) atau di bagian bawah, yakni diletakkan di bawah bagian pendidikan.

“Lebih umum menempatkannya di dekat bagian pendidikan di bagian bawah resume. Tapi dengan cara bagaimanapun juga tetap baik-baik saja,” kata Pakar Karier di Monster, Vicki Salemi dikutip dari laman CNBC Make It.

‘Kamu harus memilih enam’

Menurut para ahli jangan mencantumkan bagian keterampilan ini dengan poin yang terlalu banyak. “Kamu harus memilih enam keterampilan yang benar-benar kamu kuasai,” kata Julie Bauke, pendiri dan kepala strategi karier di The Bauke Group.

Baca juga: 5 Tips Raih Skor Tinggi Ujian TOEFL

Pikirkan tentang keterampilan apa yang kamu miliki, lalu pikirkan tentang keterampilan apa yang akan membuatmu menonjol sebagai kandidat sesuai deskripsi pekerjaan dan persempit menjadi keterampilan tersebut.

Hindari ‘verbal vomit’

Ketika sampai pada apa yang harus ditulis di bagian keterampilan, hindari kata dan frasa yang luas dan umum seperti “penjualan”, “hubungan pelanggan”, “strategi pemasaran”, dan “berbicara di depan umum”. Daftar empat hingga enam di antaranya dapat terlihat seperti “verbal vomit”, kata Bauke.

“Itu akan tampak seperti kamu mencoba menjadi segalanya bagi semua orang,” katanya.

Banyak keterampilan yang dicari pemberi kerja dapat dicantumkan di bagian pengalaman. Misalnya, jika pekerjaan membutuhkan keterampilan layanan pelanggan, kamu dapat memasukkan poin di bawah pekerjaan sebelumnya yang menggambarkan berapa banyak masalah pelanggan yang kamu selesaikan setiap hari.

Jika terkait berbicara di depan umum, kamu dapat menyertakan poin tentang seberapa sering kamu memberikan presentasi kepada tim. Bagian keterampilan harus digunakan untuk membuat daftar keterampilan teknis.

“Katakanlah kamu memiliki sertifikasi khusus yang belum tentu merupakan gelar pendidikan tinggi seperti gelar sarjana,” kata Salemi, seperti sertifikat dari pelatihan pemasaran online.

Itulah yang akan kamu sertakan di bagian keterampilan. Jika kamu fasih berbahasa lain, itu juga akan masuk ke bagian itu.

Leave a Reply