Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Monday, May 20, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Gagal Melaju Olimpiade 2024 Paris, Timnas U-23 Dapat Pujian Presiden FIFA

Presiden FIFA puji permainan Timnas U-23 Indonesia pada laga Play-off Olimpiade 2024 Paris melawan Guinea, meski harus terima kekalahan 0-1.Presiden FIFA puji permainan Timnas U-23 Indonesia pada laga Play-off Olimpiade 2024 Paris melawan Guinea, meski harus terima kekalahan 0-1. (dok. PSSI)

Topcareer.id – Kalah 0-1 dari Guinea pada babak Play-off, membuat Timnas U-23 Indonesia harus menerima kegagalan untuk melaju ke Olimpiade 2024 Paris. Meski begitu, Presiden FIFA yang ikut menonton laga Guinea Vs Indonesia, memberikan pujian pada Timnas Indonesia.

Presiden FIFA, Gianni Infantino berpesan kepada warga Indonesia yang mencintai sepak bola untuk berbangga dengan perjuangan Timnas Indonesia yang bahkan capaiannya kini melebihi target.

“Terus mendukung mereka dengan semangat yang sama karena mereka bergerak ke arah yang baik,” kata Gianni Infantino dalam posting Instagramnya @gianni_infantino, Kamis (9/5/2024).

“Saya menyaksikan mereka bermain di FR Clairefontaine/Paris hari ini dan dapat dikatakan bahwa tim tersebut melewatkan kualifikasi bersejarah untuk Olimpiade dengan selisih yang sangat tipis,” tulis Presiden FIFA yang menjabat sejak 2016 itu.

Ia pun menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua orang di PSSI yang dipimpin Erick Thohir atas kerja luar biasa yang telah dilakukan sejauh ini. Infantino melanjutkan bahwa FIFA akan terus mendukung keberlangsungan sepak bola Indonesia di jalur yang luar biasa.

Baca juga: Lisensi Hingga Gaji, Ini Fakta-Fakta Kerja Jadi Pelatih Sepak Bola

Sementara itu pada kesempatan yang sama, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyampaikan bahwa perjalanan panjang Timnas U-23 Indonesia selama Piala Asia U-23 hingga babak Play-off merupakan sejarah baru dalam sepak bola Indonesia.

“Kita memang belum berhasil menginjak Olimpiade kali ini. Namun perjalanan panjang dan pencapaian yang ditorehkan para pemain, pelatih, dan ofisial timnas sejak Piala Asia, hingga playoff menunjukkan sepakbola kita punya kualitas untuk tampil di Olimpiade,” kata Ketua PSSI, dalam laman resmi PSSI.

“Saya salut dan kita targetkan Olimpiade berikutnya. Terima kasih untuk perjuangan kalian,” ucap Erick yang menonton langsung perjuangan Witan Sulaeman dan kawan-kawan di Paris.

Timnas U-23 Indonesia harus mengakui kekalahan, setelah Guinea mencetak 1 gol hingga babak kedua berakhir pada laga play-off Olimpiade 2024 di Stade Pierre Pibarot, Prancis, Kamis (9/5). Keunggulan Guinea otomatis membuat Indonesia gagal melaju Olimpiade 2024 Paris.

Gol Guinea disumbangkan oleh Ilaix Moriba pada menit ke-29 melalui drama penalti. Guinea mendapat kesempatan penalti setelah Sang Kapten Timnas, Witan Sulaeman menjatuhkan striker lawan.

Leave a Reply