Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

LifestyleTren

Ini Aturan Buka Puasa di MRT Selama Ramadan

Ilustrasi MRT

TopCareer.id – Bagi banyak pekerja di Jakarta, jam buka puasa biasanya bertepatan dengan perjalanan pulang kantor, salah satunya saat menggunakan Moda Raya Terpadu (MRT).

Maka dari itu, setiap tahunnya, MRT Jakarta merilis panduan untuk membatalkan puasa saat jam berbuka bagi penumpang transportasi umum tersebut.

Panduan ini dikeluarkan karena biasanya, pengguna MRT tidak boleh makan dan minum saat berada di dalam kereta.

Baca Juga: 8 Manfaat Hebat Makan Buah Kurma (Bagian 1)

Mengutip akun X resmi dari @mrtjakarta, Kamis (6/3/2025), berikut ini aturan untuk buka puasa di area berbayar dan di dalam kereta MRT Jakarta:

  • Yang diperbolehkan: air mineral atau minum dalam tumbler dan buah kurma
  • Tidak diperbolehkan: nasi dan lauk pauk, makanan kecil, makanan siap saji dan sejenisnya, teh, kopi, sirup, soda, dan/atau minuman selain air mineral
  • Hanya diperbolehkan saat waktu berbuka puasa tiba
  • Waktu maksimal hanya 10 menit sejak adzan maghrib berkumandang
  • Tetap menjaga kebersihan di area stasiun dan kereta
  • Menyimpan dan tidak membuang sampah sampai menemukan tempat sampah terdekat

Di sisi lain, Transjakarta mengizinkan penumpang untuk buka puasa di dalam busnya selama bulan Ramadan 2025, dengan menerapkan sejumlah aturan.

Ayu Wardhani, Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta mengatakan, pelanggan yang menunaikan ibadah puasa dipersilakan untuk berbuka puasa dengan air minum atau makanan ringan dalam layanan.

Baca Juga: 8 Manfaat Hebat Makan Buah Kurma (Bagian 2)

Dikutip dari keterangan tertulis, Senin (3/3/2025), aturan untuk berbuka puasa di dalam Transjakarta yaitu:

  • Pelanggan dapat membatalkan puasa dengan air minum, dan makanan ringan
  • Makan dan minum di dalam bus dipersilakan pada saat berbuka puasa yaitu maksimal 10 menit setelah Adzan Magrib
  • Pelanggan juga dapat menuju area ritel/ komersial yang tersedia di sejumlah halte Transjakarta untuk membeli makanan berbuka puasa
  • Pastikan selalu menjaga kebersihan di seluruh area Transjakarta

Ayu mengingatkan pengguna bus untuk tetap menjaga kebersihan dan menaati aturan yang telah ditetapkan.

Selain itu, selama bulan Ramadan 2025, layanan Transjakarta tetap beroperasi normal dan melayani pelanggan selama 24 jam, di 14 koridor utama.

Leave a Reply