Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Monday, November 25, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tips Karier

Kesalahan Karier yang Harus Ditinggalkan di 2019

Sumber foto: Negative SpaceSumber foto: Negative Space

Topcareer.id – Jangan sampai 2020 nanti kamu masih melakukan kesalahan sederhana yang perlahan-lahan membuat karier hancur, seperti yang dialami Donald Trump sekarang.

Skandal karier bisa terpicu lantaran hal-hal sederhana yang tak terpikirkan sebelumnya.

Rachel Weingarten, seorang wartawan lifestyle yang diakui internasional berbagi beberapa kesalahan profesional yang harus ditinggalkan di 2019.

Berikut beberapa di antaranya seperti dikutip dari laman The Ladders.

1. Jangan (selalu) mencatatnya

Membuat catatan memang penting. Tetapi kadang-kadang ada hal-hal yang sangat pribadi dan berpotensi merusak profesionalitas sehingga lebih baik untuk disimpan dalam ingatan saja.

“Jangan semuanya dicatat (ditulis) dalam email, teks, yang tidak ingin kamu lihat,” kata Penulis Keuangan, Debbie Carlson.

2. Menganggap setiap orang melihat semuanya

Ghostwriter Marcia Layton mengatakan, asumsikan semua orang dapat melihat apa yang kamu unggah di media sosial. Oleh karena itu, jangan mengunggah apapun yang berkaitan dengan pekerjaan di sana.

“Itu yang sulit. Karena beberapa orang menggunakan media sosial untuk mempromosikan karier mereka. Mungkin kita bisa mengubahnya agar tidak memposting sesuatu yang sangat sensitif. Seperti mengeluh tentang bosmu.”

Baca juga: Penyebab Karyawan Bersikap Negatif di Tempat Kerja

3. Jangan berbohong jika kamu ketahuan melakukan sesuatu yang mengerikan

Penyanyi dan penulis lagu Ryan Adams hanyalah salah satu dari sekian publik figur yang dituduh melakukan pelanggaran seksual.

Awalnya dia menyangkal semua, hingga seorang perempuan yang tidak disebutkan namanya memberikan bukti atas tindakannya. Adams kemudian meminta maaf, membatalkan jadwal tur, dan menunda album yang akan datang.

4. Berkomitmen pada ide-ide kecil

“Mari kita semua berhenti menghabiskan waktu dan uang untuk ide-ide kecil,” desak Ben Lamm, CEO Hypergiant Industries.

“Bisakah kamu bayangkan apa yang bisa kita lakukan jika kita tidak membatasi diri kita sendiri?” Liburan atau istirahat adalah waktu yang tepat untuk bermimpi besar.

5. Jangan berbohong tentang kualifikasimu

Semua orang tahu jika kamu berpura-pura. Mengapa merusak reputasimu untuk jangka panjang dengan berpura-pura mengetahui sesuatu yang tidak kamu ketahui?

Baca juga: Bicara Sendiri Bukan Tanda Gila, Tapi Ada Self-Talk Positif dan Negatif

6. Jangan ambil jalan pintas untuk mencapai kesuksesan

Mungkin kamu sudah tahu skandal dalam penerimaan mahasiswa di kampus, di mana orangtua yang kaya bisa punya berbagai cara untuk masuk kampus ternama. Hal itu dilakukan untuk membantu anak-anak mereka mencapai kesuksesan akademik meski lewat jalan pintas.

Menurut Weingarten, alangkah lebih baik jika dalam bidang apapun kamu mengikuti semua proses, hingga akhirnya kamu benar-benar dapat mencapai sesuatu dalam hidup, bukan hanya berpura-pura melakukannya.

Editor: Feby Ferdian

Leave a Reply