Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Sunday, November 24, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Asyik! Belanja di Tokopedia Kini Tak Perlu Pakai Internet

Sumber foto: Dream.co.id

Topcareer.id – Para pengguna Tokopedia kini bisa bertransaksi online tanpa menggunakan internet. Terobosan ini merupakan hasil kerja sama Tokopedia dengan sejumlah operator seluler seperti Telkomsel, XL Axiata dan Hutchison Tri (3).

“Melalui inisiatif ini, masyarakat dari seluruh kalangan, bahkan yang tidak memiliki kuota internet, bisa merasakan kemudahan bertransaksi online dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, khususnya di bulan Ramadan,” jelas VP of Corporate Communications Tokopedia, Nuraini Razak.

Nuraini Razak menambahkan, terobosan ini diharapkan bisa meminimalisir penyebaran virus corona di tempat ramai belanja. Terdapat juga promo bebas ongkir yang bisa dimanfaatkan saat membeli produk-produk bermutu di Tokopedia.

Baca juga: Akun Tokopedia Kamu Diretas Hacker? Begini Cara Ceknya

Selain untuk pembeli, program bebas kuota internet pun dapat dimanfaatkan oleh penikmat Tokopedia yang ingin berjualan secara online. Ini bisa jadi solusi untuk terus memperoleh penghasilan selama masa Pandemi Covid-19.

“Tokopedia berharap, setiap inisiatif yang kami lakukan bersama para mitra strategis seperti ini, bisa memungkinkan seluruh pihak terus berkontribusi di garda masing-masing untuk memerangi COVID-19 dan bersama-sama #JagaEkonomiIndonesia,” ujar Nuraini.

Baca juga: Tokopedia Ajak Difabel Tetap Berkarya di Tengah Pandemi Covid-19

Untuk bisa mengakses Tokopedia tanpa menggunakan internet, pengguna hanya perlu mengunjungi masing-masing website operator seluler guna melakukan redeem bebas akses. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa cek di link tkp.me/bebaskuota.

the authorFeby Ferdian

Leave a Reply