Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Wednesday, April 24, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Tragedi Kematian Sulli ex f(x), Kenapa Banyak Idola K-pop Bunuh Diri?

Topcareer.id – Korea Selatan menjadi salah satu negara dengan tingkat bunuh diri yang tertinggi di dunia. Bahkan tidak sedikit korbannya merupakan seorang idola k-pop yang tengah bersinar. Sulli ex persinel f(x) disebut jadi aktris K-pop teranyar yang bunuh diri.

Sebelum itu, ada pula Kim Jong-Hyun merupakah salah satu boyband yang mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri di kamar hotelnya di Seoul. Padahal saat itu SHINee, group tempatnya bernaung tengah naik daun. Yang jadi tanya lalu, kenapa banyak idola K-pop mengakhiri hidup sendiri?

Banyak bintang idol yang dijemput agensi di usia yang terbilang muda. Saat itulah masa muda mereka dihabiskan dengan latihan-latihan yang menunjang penampilan yang sering membuat mereka kelelahan.

Kurangnya liburan dan privasi juga berdampak pada mental mereka. Bahkan segala sesuatu yang mereka lakukan harus sesuai arahan perusahaan atau manajemen tempat mereka bernaung mulai dari pola makan hingga hubungan asmara.

Hal ini diperkuat dengan statment yang diungkapan bebrapa idola k-pop seperti Kim Se-Jong “Saya pernah hanya tidur 1 jam selama 4 hari karena kesibukan yang memaksa saya untuk tampil di atas panggung, tampil di acara TV, latihan dan syuting iklan secara bersamaan,” ungkapnya seperti dkutip Thestar.com Senin (14/10/2019).

Selain itu Personil boyband Wanna One juga mengungkapkan keinginan terbesarnya adalah hanya dapat beristirahat selama 1 hari.

Dengan tekanan dan beban pekerjaan seperti itu, yang tidak kuat iman mudah tergelincir. Semoga Sulli ex f(x) jadi yang terakhir. *

Editor: Ade Irwansyah

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply