Topcareer.id – Job fair bagi banyak lulusan baru maupun para pencari kerja berpengalaman dianggap bisa membantu mereka mendapat pekerjaan dengan lebih cepat.
Dengan pasar kerja yang kompetitif saat ini, para pencari kerja mungkin menganggap job fair merupakan sumber yang tak ternilai dalam pencarian pekerjaan.
Dikutip dari Tp.jobscentral.sg, inilah sisi positif dari job fair:
Peluang networking
Job fair memberimu platform yang baik untuk membangun networking dengan calon pemberi kerja. Networking memungkinkan kamu menjalin kontak penting, dan membuka pintu ke banyak peluang di masa depan. Kamu juga bisa mengenal sesama pencari kerja, siapa tahu kamu bisa saling membantu dalam pencarian pekerjaan.
Baca juga: Ingin Tetap Kerja Setelah Pensiun? Coba 5 Profesi Ini
Mempertajam keterampilan interpersonal
Berinteraksi dengan calon pemberi kerja di job fair bisa membangun kepercayaan diri. Anggap ini jadi tempat latihanmu untuk wawancara kerja. Buatlah kesan yang baik pada perusahaan yang memberikan kesempatan kamu untuk wawancara.
Mendapat wawasan industri
Keuntungan bertemu dengan calon majikan secara langsung, kamu bisa langsung mengajukan pertanyaan. Kamu bisa memperoleh wawasan tentang jalur karier yang berbeda, dan keterampilan serta kualifikasi yang dibutuhkan untuk posisi tertentu.
Plus, beberapa posisi yang tidak diiklankan secara online kamu bisa coba ajukan disini. Jadi gunakan kesempatan ini untuk bertanya. Kamu juga bisa mendapatkan saran karier dan wawasan industri dari lokakarya serta seminar yang diadakan di job fair.
Tingkatkan peluang panggilan kerja
Kerugian mengandalkan aplikasi pekerjaan online, perusahaan bisa dengan mudah mengabaikan atau melewatkan resume kamu. Kamu akan cenderung meninggalkan kesan yang lebih berkesan pada calon majikan ketika berbicara langsung dengan mereka di job fair. Hal ini bisa membatu aplikasi dan dirimu lebih menonjol dari banyak pelamar lain di luar job fair. *
Editor: Ade Irwansyah